Mantan Sekum FPI Diamankan Densus 88 Atas Dugaan Kegiatan Baiat Teroris di Tiga Kota

- 27 April 2021, 21:53 WIB
Tangkap layar Munarman, Mantan Sekum FPI yang diamankan Densus 88 atas dugaan kegiatan baiat teroris di tiga kota/instagram.com/@warung_jurnalis./
Tangkap layar Munarman, Mantan Sekum FPI yang diamankan Densus 88 atas dugaan kegiatan baiat teroris di tiga kota/instagram.com/@warung_jurnalis./ /

KABAR TEGAL- Mantan Sekum Front Pembela Islam (FPI) Munarman berhasil diamankan Densus 88 Antiteror karena diduga terlibat dalam kegiatan baiat teroris di tiga kota.

Belum ada penjelasan secara detail mengenai peran Munarman dalam proses baiat teroris.⁣

Penangkapan Munarman dilakukan di markas FPI di Petamburan, Jakarta Pusat sekitar pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Hebohkan Warga Depok, Hewan Diduga Babi Ngepet Akhirnya Disembelih

Hal ini diungkapkan oleh Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes, Ahmad Ramadhan.

Untuk saat ini Munarman sudah dibawa ke Polda Metro Jaya untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Ramadhan juga menyampaikan bahwa penangkapan Munarman merupakan hasil pengembangan dari penangkapan teroris sebelumnya.

Baca Juga: Oknum Polisi Penulis Komentar Miring Nanggala 402 Terancam Pidana 6 Tahun

Ramadhan kemudian menyebut kegiatan baiat yang melibatkan Munarman berkiblat ke ISIS.

"Baiatnya kalau Makassar (ke) ISIS. Kalau Jakarta belum kami terima, Medan juga belum," jelasnya.⁣***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x