Ratu Elizabeth II Meninggal di Usia 96 Tahun, Simak Profil dan Biodata Pemegang Tahta Terlama Kerajaan Inggris

9 September 2022, 10:44 WIB
Ratu Elizabeth II Meninggal di Usia 96 Tahun,Begini Profil dan Biodata Pemegang Tahta Terlama Kerajaan Inggris /

KABAR TEGAL - Kabar meninggalnya Ratu Elizabeth II di usia 96 tahun pada Kamis, 8 September 2022 mengejutkan publik. Berikut profil dan biodata dari Ratu Elizabeth II.

Pemimpin terlama di Kerjaaan Inggris ini menghembuskan nafas terakhirnya setelah memimpin Karajaan Inggris selama 70 tahun. Sang Ratu meninggal dengan tenang di kediamannya di Skotlandia, tempat dia menghabiskan sebagian besar musim panas.

Kabar mengejutkan tersebut memberikan duka yang dalam kepada rakyat Inggris. Ribuan rakyat Inggris langsung turun ke jalan dan menuju ke kediaman sang Ratu di Istana Buckingham untuk memberikan penghormatan terakhir.

Baca Juga: Ratu Elizabeth II Meninggal Dunia, Begini Nasib Pangeran Charles dan William Menurut Protokol Kerajaan

Kabar meninggalnya Ratu Elizabeth II akan membuat Inggris dan negara-negara Persemakmurannya memasuki masa berkabung selama sepuluh hari.

Ratu Elizabeth II sendiri memiliki nama lengkap Elizabeth Alexandra Mary yang lahir pada Rabu, 21 April 1926.

Ratu Elizabeth II merupakan pemegang kekuasaan militer tertinggi di Inggris yang memiliki nama panggilan amat manis, Lilibet.

Baca Juga: 13+ Link Twibbon Hari Olahraga Nasional 9 September 2022 Download Gratis, Ucapan Haornas dan Desain Keren

Elizabeth diangkat sebagai Ratu pada 1953, tepatnya pada 2 Juni, setelah ayahnya, King George VI, meninggal dunia satu tahun sebelumnya karena kondisi kesehatan yang terus menurun.

Ratu Elizabeth mulai jatuh cinta di usia 13 tahun dengan seorang pria bernama Philip Mountbatten yang saat itu berusia 18 tahun dan menjabat sebagai Duke of Edinburgh. Selama beberapa tahun, Royal couple ini saling bertukar surat sebelum akhirnya memutuskan untuk menikah pada 20 November 1947.

Begini profil dan biodata Ratu Elizabeth II yang telah lama memimpin Kerajaan Inggris.

Baca Juga: 9+ Kata-Kata Ucapan Selamat Hari Olahraga Nasional Pada 9 September 2022, Kalimat Mutiara Penuh Semangat

- Nama: Ratu Elizabeth II

- Nama Lengkap: Elizabeth Alexandra Mary

- Nama Panggilan: Lilibet

- Tanggal Lahir: Rabu, 21 April 1926

- Wafat: 8 September 2022 (umur 96)

- Penobatan Menjadi Ratu: 2 Juni 1953

- Nama Ayah: Raja George VI

- Nama Ibu: Elizabeth Angela Marguerite Bowes-Lyon

Baca Juga: KUNCI JAWABAN Tebak Kata Shopee Tantangan Harian Jumat 9 September 2022 Terbaru dari Huruf RPNUCIE

- Nama Suami: Pangeran Philip

- Tahun Menikah: 20 November 1947

- Nama Anak: Charles Philip Arthur George, Andrew Albert Christian Edward, Edward Anthony Richard Louis, Anne Elizabeth Alice Louise

- Pendidikan: Private School, Pelatihan supir dan mekanik di Women's Auxiliary Teritorial

- Karir: Ratu Inggris, Pimpinan semua cabang militer Inggris, Bertugas selama perang dunia II sebagai mekanik

Baca Juga: 19+ Link Twibbon Gratis Peringatan Hari Olahraga Nasional 2022 dengan Desain Unik dan Cocok Dipasang di Medsos

Ratu Elizabeth II sempat bertugas selama Perang Dunia II sebagai mekanik selagi ia juga menjabat sebagai kepala negara.

Tidak hanya itu, Ratu Inggris ini juga menjadi pimpinan semua cabang militer Inggris dan menjadi pendukung keuangan atas lebih dari 700 organisasi di seluruh dunia.

Demikian informasi mengenai profil dan biodata dari Ratu Elizabeth II yang telah dikabarkan meninggal dunia di usia 96 tahun pada Kamis, 8 September 2022.***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto

Tags

Terkini

Terpopuler