Doa Niat Puasa dan Berbuka, Selamat Menjalankan Ibadah Puasa Bulan Ramadhan

- 22 Maret 2023, 17:59 WIB
Ilustrasi Bulan Ramadhan
Ilustrasi Bulan Ramadhan /unsplas.com/

KABAR TEGAL - Bulan Ramadan telah tiba, dan umat muslim di seluruh dunia siap menjalankan ibadah puasa selama sebulan penuh.

Puasa Ramadan adalah kewajiban bagi setiap muslim dewasa dan sehat secara fisik, yang melibatkan menahan diri dari makan, minum, dan nafsu dari terbit fajar hingga terbenam matahari.

Puasa Ramadan memiliki makna yang mendalam bagi kehidupan seorang muslim.

Baca Juga: Tradisi Menjelang Ramadhan 2023, Kunjungi Makam Keluarga, Berikut Runtutan Lengkap Bacaan Doa Ziarah Kubur

Selain sebagai wujud taqwa dan introspeksi diri, puasa Ramadan juga dapat menjadi momen untuk meningkatkan empati, kesehatan fisik dan mental, serta kebersamaan dengan keluarga dan teman-teman.

Untuk memulai puasa Ramadan, seorang muslim harus berniat dengan sungguh-sungguh sebelum terbit fajar.

Niat puasa harus diucapkan dengan lisan, atau sekurang-kurangnya diucapkan dalam hati.

Berikut niat puasa Ramadhan dan doa buka puasa.

Niat Puasa Ramadhan

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانِ هذِهِ السَّنَةِ لِلهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma ghadin 'an adâ'i fardhi syahri Ramadhâni hâdzihis sanati lillâhi ta'âla.

Artinya: "Aku berniat puasa esok hari untuk menunaikan fardhu di bulan Ramadhan tahun ini, karena Allah ta'ala."

Doa Buka Puasa

Dikutip dari berikut ini bacaan doa buka puasa yang dirujuk dari keterangan hadits di antaranya sebagai berikut:

1. HR Bukhari dan Muslim
اَللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ بِرَحْمَتِكَ يَا اَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ

Bacaan latin: Allahumma laka shumtu wa bika amantu wa'ala rizqika afthartu. Birrahmatika yaa arhamar roohimin.

Artinya: "Ya Allah, untukMu aku berpuasa, dan kepadaMu aku beriman, dan dengan rezekiMu aku berbuka. Dengan rahmatMu wahai yang Maha Pengasih dan Penyayang."

2. HR Abu Daud
ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللهُ

Bacaan latin: Dzahabaz zhama'u wabtallatil 'uruqu wa tsabatal ajru, insyaallah.

Artinya: "Telah hilang rasa haus, dan urat-urat telah basah serta pahala telah tetap, insya Allah,"

Baca Juga: Link Download Jadwal Imsakiyah Puasa Kabupaten Tegal Ramadhan 2023 Lengkap dan Gratis

Itulah doa niat puasa Ramadhan dan doa buka puasa. Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan.***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x