Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Personel ASN Polri, Ini Pesan Kapolres Tegal Kota

- 5 Februari 2024, 09:23 WIB
Wakapolres Tegal Kota Kompol Wibowo Saputra, SPd, SIK, memimpin Upacara Kenaikan Pangkat ASN Polri periode 1 Februari 2024
Wakapolres Tegal Kota Kompol Wibowo Saputra, SPd, SIK, memimpin Upacara Kenaikan Pangkat ASN Polri periode 1 Februari 2024 /Sri Yatni/Kabar Tegal

KABAR TEGAL - Wakapolres Tegal Kota Kompol Wibowo Saputra, SPd, SIK, memimpin Upacara Kenaikan Pangkat ASN Polri periode 1 Februari 2024.

Kegiatan berlangsung di halaman Mapolres setempat pada Senin 5 Februari 2024.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Pejabat Utama meliputi Kabag, Kasat dan Kasi serta para Kapolsek jajaran Polres Tegal Kota.

Baca Juga: Purnawirawan Polri se-Kabupaten Tegal Deklarasi Dukung Ganjar-Mahfud dan Dewi Aryani pada Pemilu 2024

Kemudian hadir sebagai peserta upacara para perwira dan seluruh personel baik Polri maupun Aparatur Sipil Negara (ASN).

Wakapolres saat membacakan amanat dari Kapolres Tegal Kota menyampaikan, pagi ini pihaknya menggelar upacara kenaikan pangkat anggota ASN.

Karena saat ini kedudukan anggota ASN sudah sama seperti anggota Polri. Bahkan dalam tugas sehari-sehari yang dikerjakan juga hampir sama dengan personel Polri. 

Baca Juga: Longsoran Tanah dan Pohon Bambu Tutup Akses Jalan Nasional di Kecamatan Tonjong Berhasil Dievakuasi

Pada kesempatan tersebut, Kapolres juga berpesan kepada seluruh personel yang hadir dalam kegiatan upacara.

Agar selalu menjaga nama baik institusi kepolisian. Baik melalui ucapan maupun tindakan ketika bertugas.

Halaman:

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x