SDN Slawi Kulon 05 Beri Sosialisasi Soal Kurikulum Merdeka dan Pelaksanaan ANBK 2022 di Tahun Ajaran Baru

- 13 Juli 2022, 16:52 WIB
/

KABAR TEGAL - Memasuki tahun ajaran baru 2022/2023 SD Negeri Slawi Kulon 05, Desa Slawi Kulon, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah memperkenalkan Kurikulum Merdeka dan pelaksanaan ANBK kepada wali murid agar dapat mengarahkan anaknya dalam proses belajarnya.

Sosialisasi yang dihadiri oleh wali murid kelas 1, 4, dan 5 dilaksanakan pada Rabu,13 Juli 2022.

Sebagaimana diketahui Kurikulum Merdeka merupakan kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. 

Sedangkan, Asesmen Nasional (ANBK) adalah program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kemdikbud untuk meningkatkan mutu pendidikan dengan memotret input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan.

Baca Juga: Contoh Teks Perkenalan Diri Untuk MPLS SMA, SMP Terbaru dalam Bahasa Inggris, Mudah Untuk Dihapal

Sosialisasi yang dihadiri puluhan wali murid kelas 1,4, dan 5 mendapatkan respon yang baik. 

Acara dibuka dengan salam serta membacakan serangkaian acara, mulai dari pembukaan hingga penutup dengan pembawa acara Ibu Leni Januarti, S.Pd.

Pembukaan acara dibuka dengan basmalah, selanjutnya langsung pada acara inti yakni informasi pendidikan Kurikulum Merdeka yang dijelaskan oleh Kepala SD Negeri Slawi Kulon 05 Bapak Maryoso, S.Pd dan pelaksanaan ANBK dipaparkan oleh Bapak Sahroni, S.Pd selaku operator sekolah.

Bapak Kepala Sekolah menjelaskan bahwa kelas 4 dan 5 menggunakan kurikulum baru yakni Kurikulum Merdeka yang dicanangkan pemerintah beberapa waktu yang lalu. 

Ia juga menjelaskan perbedaan antara kurikulum lama dan baru.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x