Polres Tegal Kota Bersama Karang Taruna Gelar Sebayoe Cup, Berikut Jadwal Pertandingan Lengkapnya

- 19 Juni 2022, 14:02 WIB
Polres Tegal Kota dan Karang Taruna gelar Sebayu Cup
Polres Tegal Kota dan Karang Taruna gelar Sebayu Cup /Dessi/

KABAR TEGAL - Polres Tegal Kota bersama Karang Taruna Gelar Turnamen Sepak Bola Sebayoe Cup I mulai digelar yang dibuka oleh Kapolres Tegal Kota, AKBP Rahmad Hidayat, S.S bersama Danlanal Tegal Letkol Mar Moch. Chanan Asfihani, M.Tr.Hanla dengan tendangan bola umpan dari Kapolres ke Danlanal di Stadion Yos Sudarso, Kota Tegal, Sabtu 18 Juni 2022.

Turnamen Sepak Bola Sebayoe Cup I diselenggarakan dalam rangka HUT Kota Tegal ke 442, HUT Bhayangkara ke 76 serta Hari Anti Narkotika ke 57 diikuti 32 Tim Sepak Bola se-Kota Tegal.

Ketua Karang Taruna sebagai Panitia Turnamen Sepak Bola Sebayoe Cup I, Nurohman atau biasa disapa Maman mengatakan rasa terima kasihnya karena Turnamen mendapat dukungan dari Kapolres Tegal Kota serta Danlanal Tegal.

Baca Juga: Ratusan Anggota Komunitas Sepeda Ontel Ikut Gobar Poci di Slawi, Seragam Ala Veteran jadi Sorotan

"Alkhamdulillah turnamen Sepak Bola Sebayoe Cup I dalam rangka memperingati HUT Kota Tegal, HUT Bhayangkara dan Hari Anti Narkoba dapat dukungan dari pak Kapolres dan pak Danlanal. Tadi kita liat pak Kapolres lakukan tendangan Kick Off tanda dimulainya turnamen," ujar Maman.

Dalam sambutannya, Kapolres Tegal Kota, Rahmad Hidayat menghimbau agar pertandingan dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk kemajuan sepak bola tanah air.

"Himbauan kami laksanakan pertandingan sebaik-baiknya agar persepakbolaan di Kota Tegal hidup kembali," ujar Kapolres.

Baca Juga: Sambut HUT ke 76 Bhayangkara, Polres Tegal Gelar Gobar Poci, Gowes Sepeda Santai Berhadiah Dua Motor

"Dalam rangka semarakan kota Tegal pada hari ini Pembukaan Turnamen sepak bola Sebayoe Cup I Tahun 2022 dalam rangka HUT Kota Tegal ke 442, HUT Bhayangkara ke 76 dan Hari Anti Narkoba saya nyatakan dibuka," kata Kapolres Tegal Kota.

Sedangkan Seksi Koordinator Rehabilitasi BNN Kota Tegal Rizal Fauzan S.Km menyampaikan pesan pada para pemain.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x