Terima Kunjungan Warga di Hari Raya, Wawalkot Tegal Ajak Warga untuk Jaga Silaturahmi

- 4 Mei 2022, 09:40 WIB
Potret Jumadi dan Para Warga Debong Tengah
Potret Jumadi dan Para Warga Debong Tengah /

KABAR TEGAL - Wakil Wali Kota Tegal M Jumadi,ST.,MM menerima kunjungan dari pengurus dan warga Mushola Nurul Iman, Kelurahan Debong Tengah, Kecamatan Tegal Selatan, Kota Tegal pada hari pertama lebaran atau Senin, 2 Mei 2022.

Kunjungan warga ini bermaksud untuk bersilaturahmi dengan Wakil Wali Kota Tegal tersebut.

Rombongan pun diterima langsung oleh Jumadi di Rumah Dinasnya di Jalan Kartini, Kota Tegal.

Baca Juga: 11 Link Template Video Ucapan Idul Fitri 2022 Download Gratis, Bisa Kustom Pakai Foto dan Nama Keluarga Kamu!

Jumadi mengatakan kegiatan silaturahmi para warga ini adalah momen baik di Hari Raya Idul Fitri, karena dapat mempererat persaudaraan yang telah dibangun.

"Saya mengucapkan Mohon Maaf Lahir bathin Dalam suasana Idul fitri ini Dan terima Kasih atas silaturrahminya warga Debong Tengah serta pengurus Mushola Nurul Iman," kata Jumadi.

Jumadi juga mengatakan dirinya selalu membuka pintu untuk siapa saja yang mau berkunjung kepadanya dengan tujuan mempererat dan menjaga silaturahmi.

Baca Juga: 11+ Link Background Ucapan Idul Fitri 2022, Lengkap Dengan Kalimat 'Minal Aidin Wal Faizin' Download Gratis

"Semoga jalinan silaturrahmi ini tetap terjaga," ucap Jumadi.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x