Jelang Ramadhan, Polres Tegal Kota Gelar Apel Kaposkamling

- 31 Maret 2022, 16:15 WIB
Polres Tegal Kota menggelar apel kaposkamling bertempat di halaman Mapolres pada Kamis 31 Maret 2022.
Polres Tegal Kota menggelar apel kaposkamling bertempat di halaman Mapolres pada Kamis 31 Maret 2022. /

KABAR TEGAL - Menjelang bulan suci ramadhan 1443 H, Polres Tegal Kota menggelar apel kaposkamling bertempat di halaman Mapolres pada Kamis 31 Maret 2022.

Kegiatan apel kaposkamling diikuti oleh Wakapolres, para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran dan personel Polres Tegal Kota serta para Kaposkamling se-Kota Tegal.

Kapolres AKBP Rahmad Hidayat dalam sambutannya menyampaikan, bahwa saat ini Indonesia sedang dihadapkan pada berbagai perkembangan situasi yang berpotensi menimbulkan kerawanan kamtibmas. Oleh karena itu Polri memerlukan dukungan dan peran serta dari pada masyarakat.

Baca Juga: Pelaku Pencurian di Eks Jonas Photo Semarang Berhasil Dibekuk, Melancarkan Aksi Berpura-pura Menginap

"Memperhatikan perkembangan yang ada saat ini, kita dapat mengetahui bahwa permasalahan yang bersumber dari berbagai aspek kehidupan sosial menunjukan kecenderungan menjadi gangguan kamtibmas nyata apabila tidak diatisipasi dan ditangani dengan baik," ungkap Kapolres.

Kapolres menambahkan, bahwa apel kaposkamling mengandung maksud dan tujuan untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam rangka memantapkan sistem keamanan dan ketertiban secara swakarsa melalui kegiatan siskamling serta pembinaan potensi masyarakat lainnya.

“Tugas dan tanggung jawab Kaposkamling adalah sebagai petugas keamanan ditingkat terkecil, yang bekerja sama dengan Polri untuk saling bersinergi dan selalu berkoordinasi untuk menjaga kondusifitas wilayah," imbuhnya.

Baca Juga: Jelang Ramadhan, Polres Pemalang Musnahkan Ribuan Botol Miras dan Obat Keras

Di samping itu juga untuk memberikan gambaran kesiapan segenap jajaran dalam upaya meningkatkan serta mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif sebagai respon dan langkah antisipatif terhadap perkembangan situasi kamtibmas.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x