Wakil Wali Kota Tegal Sabet Penghargaan Duta Perubahan Prilaku Covid-19 di Rakernas Gerakan Pramuka 2022

- 30 Maret 2022, 13:28 WIB
Wakil Wali Kota Tegal menyabet penghargaan sebagai Duta Perubahan Perilaku penanggulangan Covid 19 di Rakernas Gerakan Pramuka 2022
Wakil Wali Kota Tegal menyabet penghargaan sebagai Duta Perubahan Perilaku penanggulangan Covid 19 di Rakernas Gerakan Pramuka 2022 /Lazarus Sandya Wella/Fadliarchman

KABAR TEGAL- Wakil Wali Kota Tegal H. Muhamad Jumadi, ST. MM berhasil menyabet penghargaan sebagai Duta Perubahan Perilaku Penanggulangan Covid-19 dalam acara Rakernas Gerakan Pramuka. 

Rakernas Gerakan Pramuka dislenggarakan di Balai Sarbini, Cibubur Jakarta, pada, Selasa, 30 Maret 2022. 

Penghargaan tersebut pun diberikan langsung oleh ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Drs, Budi Waseso kepada ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tegal Muhamad Jumadi ST. MM.

Baca Juga: Wakil Wali Kota Tegal Bersama Jajaran Forkopimda Monitoring ke Sejumlah Pusat Perbelanjaan

Penghargaan Duta Perubahan Perilaku Covid 19 dimaksud untuk mendorong perubahan perilaku masyarakat agar patuh dengan 3 M, (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak) di era pandemi Covid 19.

Dengan penghargaan tersebut Wakil Wali Kota Tegal, Muhamad Jumadi menyampaikan rasa syukur dan juga mengapresiasi kepada kinerja dari pramuka peduli, dan juga kepada seluruh pramuka kwarcab Kota Tegal. 

"Ini merupakan prestasi yang luar biasa saya mengapresiasi kinerja Pramuli, Pramuka Peduli khususnya dan Seluruh Pramuka Kwarcab Kota Tegal atas sinergi dan kolaborasinya yang terus bergerak sesuai dengan harapan kita semua, saya selalu tekankan Pentingnya Continuous Improvement kepada seluruh Pramuka Kwarcab Kota Tegal dalam segala Hal," tutur Jumadi.***

 

 

 

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x