Club Sepeda Ontel Kota Tegal Peringati Hari Pahlawan dengan Keliling Tempat Bersejarah

- 10 November 2021, 17:27 WIB
Para Ontelis berpose didepan gedung Lawang Satus yang berseberangan dengan Taman Pancasila usai berkeliling Kota Tegal, Rabu, 10 November 2021.
Para Ontelis berpose didepan gedung Lawang Satus yang berseberangan dengan Taman Pancasila usai berkeliling Kota Tegal, Rabu, 10 November 2021. /Kabar Tegal / Anis Yahya/

KABAR TEGAL - Dalam rangka peringati jasa para pahlawan, club Sepeda Ontel Kota Tegal lakukan perjalanan keliling kota lewati tempat-tempat bersejarah.

"Ini kita lakukan dalam rangka memperingati hari pahlawan di tahun 2021," ujar Sutari, SH Ketua KOSTI Komunitas Sepeda Tua Indonesia, Rabu, 10 November 2021.

Pahlawanku Inspirasiku, menjadi tema komunitas tersebut dalam memperingati jasa-jasa para pahlawan yang telah berkorban jiwa raga demi tegakkan NKRI.

Baca Juga: Pesona Alun Alun Kota Tegal untuk Dinikmati Warga Semakin dekat

"Tentunya kita harus mampu meneladani apa yang telah dilakukan, diperbuat oleh para pahlawan bangsa," tambahnya.

Sutari yang juga anggota DPRD Kota Tegal itu berharap pada organisasi sepeda Ontel Kota Tegal untuk mampu belajar dari semangat para pahlawan.

"Harapan kami kepada organisasi Ontelis khususnya KOSTI Kota Tegal dan club Fajar Sehat mampu menterjemahkan semangat persatuan dan kesatuan semangat mereka menjaga NKRI," pesannya.

Baca Juga: Pencinta Sepeda Onthel Tegal, Hobi Jadul yang Digandrungi Para Pejabat Daerah

Momentum hari pahlawan menurutnya menjadi sangat penting agar mereka para anggota club mampu menterjemahkan keteladanan para pejuang bangsa.

Kegiatan bersepeda keliling itu mengambil rute yang dimulai dari basecampnya di Alun-Alun, melewati gedung DPRD, PLN, jalan Sudiarto terakhir didepan gedung Lawang Satus.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x