Pencinta Sepeda Onthel Tegal, Hobi Jadul yang Digandrungi Para Pejabat Daerah

- 17 Oktober 2021, 07:51 WIB
Komunitas pecinta sepeda onthel di Kota Tegal
Komunitas pecinta sepeda onthel di Kota Tegal /Kabar Tegal//Anis Yahya

KABAR TEGAL - Ramainya pencinta sepeda onthel di Kota Tegal ternyata membuahkan banyak komunitas dan klub.

Setidaknya ada 8 club Sepeda Onthel yang berkembang di Kota Bahari itu diantaranya club Fajar Sehat, Pesona Slerok, Pesona Margadana, Basoka Kaligangsa, Semok Margadana, Cabawan, Pesurungan Kidul dan club Panggung.

Menurut Ketua Komunitas Sepeda Tua Indonesia atau KOSTI Cabang Tegal, Sutari yang juga anggota DPRD Kota Tegal, menyebutkan bahwa jumlah anggota Sepeda Onthel di Kota Tegal hampir 300 orang.

Baca Juga: Penggiat Sepeda Dorong Pemkot Sediakan Jalur Khusus Sepeda

"Kegiatan tiap minggu pagi. Bahkan beberapa anggota sekitar 20 an orang pada hari-hari biasa setiap hari berkumpul di Alun-Alun," Ujar Sutari, SH yang ditemui saat rombongan akan bergerak ke arah Pantai Komodo, Tegal Timur, Kota Tegal, Minggu 17 Oktober 2021 pagi.

Menurut Sutari yang didampingi salah satu pembinanya Khaerul Huda mantan Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan mengatakan bahwa mereka para penghobi sepeda onthel punya latar belakang profesi beraneka ragam.

"Kalau setiap pagi hari di hari-hari biasa, mereka pagi di Alun-Alun, usai olah raga mengayuh sepeda onthel, mereka kembali menjalani profesinya masing-masing," tambahnya.

Baca Juga: Keren! Santri Grobogan Servis Ratusan Sepeda Motor Gratis Selama Pandemi

Bahkan ada rencana pada tanggal 6 November bulan depan, akan dilaksanakan acara dengan nama Tadarus Onthel. Acara tersebut akan mengkaji dan menelusuri kesejarahan Onthel.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x