Jadi Konten Kreator? Ini Lima Syarat Yang Wajib Pemula Ketahui

23 Januari 2021, 10:57 WIB
Youtuber Rewind 2020 versi Konten Kreator Indonesia /Tangkap Layar Youtube/

KABAR TEGAL - Banyak orang yang tertarik untuk menjadi konten kreator seperti Youtuber, Sekarang ini media sosial sudah menjadi tempat bagi generasi muda untuk berkreasi dengan membuat berbagai konten menarik.

Makanya, tidak heran kalau semakin banyak content creator keren bermunculan, baik itu di YouTube, Instagram, atau Twitter.

Namun tidak sedikit pula yang masih merasa sulit untuk menjadi konten kreator. Ada berbagai hal yang dianggap sebagai halangan untuk bisa membuat konten kreator.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini Tips Hemat Kuota Saat Pandemi Covid-19

Salah satu peluang di masa pandemi adalah menjadi konten creator seperti Youtuber, karena rata-rata pengguna smartphone di Indonesia menghabiskan waktu lebih dari 1,2 jam per-harinya untuk mencari hiburan dengan melihat konten melalui smartphone-nya.

Siapapun dapat menjadi konten kreator apabila memahami hal-hal mendasar dan memiliki ketekunan untuk memulainya. Berikut Kabar Tegal telah merangkum syarat wajib menjadi konten kreator

Simak 5 hal yang wajib kita miliki untuk memulai menjadi konten kreator.

Baca Juga: Pebisnis Wajib Tahu! Ini Tips Tingkatkan Omset UMKM Tahun 2021

1. Perangkat yang digunakan

Siapkan perangkat yang ada untuk membuat konten yang Awesome, yang dapat memenuhi kebutuhan konten anda.

Paling mudah adalah smartphone. Smartphone di-era sekarang sudah dilengkap seperti prosesor mumpuni, kamera terbaik, dan baterai berkapasitas besar.

hal ini menjadi sangat penting untuk mendukung penggunanya yang ingin memulai menjadi konten kreator.

Baca Juga: Kode Redeem ML 23 Januari 2021 dan Cara Menukarkannya

2.Produksi Konten Sesuai Passion

Apa sih passion itu? Passion adalah dorongan (hasrat) yang ada didalam diri setiap orang untuk melakukan hal-hal yang disukai atau membuat nyaman.

Karena membutuhkan konsistensi waktu, tenaga, serta pemikiran dalam jangka panjang, seorang konten kreator tentunya harus memiliki passion sebagai sumber energi dari dalam diri.

Lantas, bagaimana cara menentukan konten yang sesuai passion? Gampang! Anda bisa memulai dengan hobby atau aktivitas rutin yang selama ini sudah menjadi kebiasaan sehari-hari.

Baca Juga: 6 Tips Asuh Anak Di Masa Pandemi Covid-19

3. Topik yang audience centric

Topik merupakan hal pertama yang wajib kita miliki sebelum mulai membuat konten.

Mencari topik sangatlah mudah dan banyak sekali hal yang bisa kita manfaatkan jika kita melihat di sekitar kita.

Prinsip dasar untuk mencari topik adalah mengidentifikasi poin-poin seperti ‘siapa’, ‘apa problemnya’, dan ‘apa solusinya’.

Baca Juga: Udah Tau Belum? Begini Cara Bersihkan Kompor Berkerak Sampai Kinclong

4. Kemampuan story telling

Setelah mengetahui topik/permasalahan apa yang ingin kita bahas, kita harus menceritakan topik tersebut dan membuat konten yang bisa menjadi solusinya. Banyak anggapan yang menilai bahwa story telling merupakan hal yang sulit untuk dikuasai.

Padahal, sejak kita kecil, kita sudah dilatih secara alami. Misalnya ketika menceritakan hal apa yang terjadi di sekolah kepada orangtua kita, hingga ketika bercerita ke sahabat kita tentang gebetan yang ditaksir. Untuk membuat konten, ceritakanlah topik yang sudah kita tetapkan dengan gaya kita masing-masing untuk menghasilkan konten yang orisinil.

5. Konsisten

Konsisten menjadi tantangan terbesar yang harus dihadapi oleh seorang content creator. Hal ini bahkan bisa dibilang menjadi penyebab utama kegagalan sebagian besar content creator sebelum mampu mencapai kesuksesan.

Jadi, bagi Anda yang saat ini sedang merintis karir di bidang content creator pastikan untuk selalu konsisten dalam proses pembuatan konten. Jangan sampai hanya semangat di awal-awal kemudian kendur di pertengahan jalan.

Baca Juga: 7 Tips Rawat Rambut Gondrongmu, Gak Bikin Ribet !

Tips yang bisa Anda lakukanagar tetap konsisten dalam pembuatan konten di antaranya seperti, membuat timeline dan naskah konten, menjalin hubungan baik dengan audiens, atau bisa juga dengan cara berdiskusi secara langsung untuk menambah wawasan.

Itulah 5 Syarat menjadi content creator, yang bisa dijadikan sebagai pembelajaran. Perlu diketahui, apapun tipe konten dan platform yang Anda gunakan, sebaiknya tetap menjunjung norma-norma sosial yang berlaku di Indonesia.

Hindari membuat konten hoax atau kontroversial hanya demi meraup pundi-pundi uang, karena pada hakikatnya content creator adalah salah satu proses kreatif yang perlu dipertanggungjawabkan.***

Editor: Lazarus Sandya Wella

Tags

Terkini

Terpopuler