Ratusan Pasukan TNI-Polri di Pemalang Gelar Apel Bersama, Jamin Kondusifitas Jelang Pemilu 2024

- 8 Maret 2023, 13:14 WIB
Ratusan pasukan gabungan TNI-Polri melaksanakan apel bersama di Alun-alun Kabupaten Pemalang, Selasa, 7 Maret 2023.
Ratusan pasukan gabungan TNI-Polri melaksanakan apel bersama di Alun-alun Kabupaten Pemalang, Selasa, 7 Maret 2023. /Dok. Humas Polres Pemalang/

KABAR TEGAL - Untuk menjamin kondusifitas di Kabupaten Pemalang menjelang Pemilu 2024, ratusan pasukan gabungan dari Polres Pemalang, Kodim 0711/Pemalang, Satradar Tegal dan Lanal Tegal menunjukan kekompakan dan soliditasnya dalam apel bersama TNI-Polri.

Apel bersama TNI-Polri tersebut digelar di Alun-Alun Pemalang, Selasa, 7 Maret 2023.

Kapolres Pemalang AKBP Yovan Fatika Handhiska Aprilaya mengatakan, apel bersama yang diselenggarakan untuk menunjukkan kesiapsiagaan jajaran TNI-Polri dalam menjamin kondusifitas di wilayah Kabupaten Pemalang.

Baca Juga: Rotasi Jabatan Polres Pemalang, Wakapolres dan Sejumlah Pejabat Utama Diganti

"TNI-Polri adalah garda terdepan, tentunya dengan sinergitas, kompak dan loyalitas kepada negara, maka pemilu dapat berjalan dengan baik, serta masyarakat dapat menentukan nasibnya sendiri dengan baik," kata Kapolres Pemalang.

Dengan apel bersama, Kapolres Pemalang mengatakan, TNI-Polri juga memastikan pembangunan dapat berjalan dengan baik, untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Pemalang.

"TNI-Polri Jateng hadir, dan siap mendukung agenda nasional, internasional pada tahun 2023 serta pemilu 2024, dalam rangka peningkatan produktivitas untuk transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan," kata Kapolres Pemalang.

Baca Juga: Wujudkan WBK, Polres Pemalang Canangkan Pembangunan Zona Integritas

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x