Ramadhan Kian Dekat, Tips Ajarkan Puasa Pada Anak Sejak Dini

- 27 Februari 2022, 14:25 WIB
Cara mengajarkan anak puasa
Cara mengajarkan anak puasa /Pixabay/

KABAR TEGAL - Mendekati bulan suci ramadhan, umat muslim akan berlomba-lomba dan bersukacita dalam meraih kebaikan.

Untuk anda yang memiliki buah hati, tidak ada salahnya mengenalkan puasa kepada anak sejak dini.

Anak-anak memang belum diwajibkan untuk berpuasa, akan tetapi penting mengajarkannya tentang hal ini. Karena puasa merupakan bagian dari rukun islam.

Baca Juga: Viral! Seorang Pria Mengumandangkan Takbir Saat Kelahiran Anaknya, Istri: Itu Takbiran Bang, Bukan Adzan

Mengenalkan dan melatih anak puasa sejak dini bertujuan agar ia siap dan dapat menjalankan ibadah puasa dengan baik saat masuk ke usia pubertas.

Hal ini merupakan tanggung jawab orang tua yang harus dilakukan.

Nah, ini dia beberapa tips untuk melatih puasa pada anak sejak dini:

1. Memberi pemahaman mengenai makna puasa

Penting untuk diketahui, bahwa memberi pemahaman tentang ilmu agama harus dilakukan oleh setiap orang tua.

Dengan menjelaskan konsep puasa kepada anak, secara perlahan anak dapat memahami bahwa puasa di bulan Ramadhan merupakan kewajiban yang harus dilakukan oleh umat islam. Tentunya penjelasan yang diberikan harus dengan bahasa yang mudah dipahami anak.

Baca Juga: Berkarir Selama 10 Tahun, Chef Arnold Akan Pindah ke Australia dan Pamit dari Master Chef Indonesia

2. Ajak anak terlibat dalam aktivitas puasa

Tidak perlu buru-buru, anda bisa mengajak anak untuk ikut makan sahur atau salat tarawih terlebih dahulu. Dengan rutinitas yang dilakukan ini, anak akan mulai terbiasa dan bisa mengikutinya.

3. Lakukan secara bertahap

Anda bisa melatih kemampuan anak untuk berpuasa secara bertahap. Tidak harus langsung berpuasa secara full, berikan ia tantangan untuk berpuasa selama 3-4 jam, contoh sampai jam 10 pagi. Kemudian lanjut ke puasa setengah hari sampai jam 12, sam seterusnya.

Baca Juga: Jadi Trending Topik, Salim Nauderer Posting Foto dan Chat Mesum Sesama Jenis

4. Memasak makanan kesukaannya

Agar anak merasa senang dan nyaman saat berpuasa, anda bisa memberikan penghargaan untuknya dengan memasak makanan yang ia sukai. Tanyakan menu apa yang ia inginkan untuk disantap saat berbuka puasa. Begitupun saat sahur.

5. Memberi penghargaan

Apresiasi atau penghargaan tidak harus dalam bentuk hadiah, anda bisa memberikan pujian atau pelukan karena anak anda telah berhasil menyelesaikan tantangannya kali ini. Penghargaan kecil akan membuatnya senang dan lebih semangat untuk menjalani puasa Ramadhan.***

Editor: Meigitaria Sanita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah