Masih Dibuka! Beasiswa PPG Prajabatan 2023 untuk 30 Bidang Studi, Link Pendaftaran Tersedia

5 Juni 2023, 12:13 WIB
Masih Dibuka! Beasiswa PPG Prajabatan 2023 untuk 30 Bidang Studi /PPG PRAJABATAN/PPG PRAJABATAN

KABAR TEGAL -  Masih dibuka! Beasiswa Pendidikan Profesi Guru atau PPG Prajabatan 2023.

Kuota Pendaftaran PPG Prajabatan 2023  adalah 59.019 mahasiswa seluruh Indonesia yang terdiri dari belasan bidang studi sesuai dengan kebutuhan guru di Indonesia.

Pendaftaran PPG Prajabatan 2023 tidak dipungut biaya kuliah alias gratis bagi apabila lolos, Anda akan mendapatkan beasiswa pendidikan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces Besok, 5 Juni 2023: Pisces Mencoba Tetap Santai

Sebelum kita melnilik bidang studi dan link Pendaftaran PPG Prajabatan 2023.

Baiknya kita melihat segala persyaratan dan linieritas bidang studi pada Pendaftaran PPG Prajabatan 2023.

1. Warga Negara Indonesia (WNI).

2. Tidak atau belum pernah terdaftar sebagai

3. Guru/Kepala Sekolah pada Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dan Simpatika.

4. Berusia paling tinggi 32 (tiga puluh dua) tahun pada 31 Desember tahun pendaftaran.

5. Memiliki ijazah dengan kualifikasi akademik sarjana (S-1) atau diploma empat (D-IV) yang terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PD-Dikti) atau terdata pada basis unit data unit Penyetaraan Ijazah Luar Negeri bagi lulusan perguruan tinggi di luar negeri.

6. Memiliki indeks prestasi kumulatif (IPK) paling rendah 3,00 (tiga koma nol nol)

7. Memiliki surat keterangan sehat jasmani dan rohani (diserahkan pada saat lapor diri).

8. Memiliki surat keterangan berkelakuan baik (diserahkan pada saat lapor diri).

9. Memiliki surat keterangan bebas narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya (NAPZA) (diserahkan pada saat lapor diri).

Baca Juga: PPG Prajabatan 2023 Resmi Dibuka, Catat Link Pendaftaran dan Linimasanya!

Bidang studi yang dibuka pada Pendaftaran PPG Prajabatan 2023 antara lain:

1. Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD)

2. Pendidikan Jasmani dan Kesehatan

3. Bahasa Indonesia Umum

4. Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)

5. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKn)

6. Matematika

7. Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)

8. Seni Budaya

9. BK (Bimbingan & Konseling)

10. Sejarah

11. Bahasa Jerman

12. Bahasa Prancis

13. Pemasaran

14. Manajemen Perkantoran dan Layanan Bisnis

15. Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim (TIK)

16. Teknik Mesin

17. Teknik Ketenagalistrikan

18. Teknik Elektronika

19. Kuliner

20. Teknik Konstruksi dan Perumahan

21. Busana

22. Animasi

23. Perhotelan

24. Agriteknologi Pengolahan Hasil Pertanian

25. Nautika Kapal Penangkapan Ikan

26. Pekerjaan Sosial

27. Teknik Geologi Pertambangan

28. Bahasa Jawa

29. Bahasa Sunda

30. Bahasa Bali

Bidang studi yang tercatat diatas dapat diisi oleh berbagai program studi yang liner.

Linieritas bidang studi dan Pendaftaran PPG Prajabatan 2023 dapat di cek melalui laman Link Pendaftaran Klik di Sini dan Cek Linieritas Klik di Sini.

Baca Juga: Tips Merawat Laptop, Lakukan Hal Ini Agar Laptopmu Awet!

Demikian Informasi seputar pendaftaran PPG Prajabatan 2023. Cek persyaratan dan linieritas program studi mulai dari sekarang untuk mengikuti seleksi administrasi.***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto

Sumber: Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler