Kalah di Babak Perempat Final Indonesia Open 2021, Gloria Emanuelle Widjaja: Hari Ini Kita Kurang Sabar

- 27 November 2021, 04:35 WIB
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja. /Tangkapanlayar/@badmintin.ina/Tangkapanlayar/badminton.ina

KABAR TEGAL- Pasangan ganda campuran wakil Indonesia Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja harus menelan pil pahit setelah kalah  di babak perempat final Indonesia Open 2021.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja kalah  atas pasangan ganda campuran dari Denmark yakni Mathias Christiansen/Alexandra Boje dengan rubber game 21-14,11-21 dan 18-21.

Dengan kekalahan tersebut Hafiz Faisal/Gloria Emanuelle Widjaja harus berhenti dibabak perempatfinal Indonesia Open 2021.

Baca Juga: Prediksi Chelsea vs Manchester United, Liga Inggris 2021

Pada game yang pertama Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil bermain dengan imresif dan sukses menaklukan pasangan Denmark dengan 21-14.

Namun pada game kedua dan ketiga performa dari Hafiz dan gloria menurun drastis hingga akhirnya mengalami kekalahan atas ganda campuran dari Denmark dengan 11-21 dan 18-21.

Setelah menelan kekalahan Gloria Emanuelle Widjaja menuturkan jika dirinya sebenarnya dapat memberi perlawanan lebih namun akibat bermain dengan tidak sabar dan buru-buru, Gloria banyak melakukan kesalahan sendiri.

Baca Juga: Jadwal Bundesliga Jerman 2021 Pekan 13: Big Match Wolfsburg vs Borussia Dortmund

"Hari ini permainan kita kurang sabar, sebenarnya bisa memberikan perlawanan tetapi terburu-buru untuk balik serang, pertahanan juga kurang konsisten," ujar Gloria Emanuelle dikutip Kabar Tegal dari akun resmi media sosial Instagram @badminton.ina 26 November 2021.

Gloria Emanuelle Widjaja juga mengungkapkan rasa syukurnya setelah sukses masuk kebabak perempatfinal, ia juga berharap dapat bermain lebih baik lagi di kompetisi selanjutnya.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x