KABAR TEGAL - Kabar gembira untuk kalian para penggemar Kpop atau Kpopers khususnya WayZenNi, salah satu unit NCT yang bernama WayV akhirnya akan kembali ke Indonesia dengan Fanmeeting tour mereka.
Fanmeeting yang bertajuk Phantom ini akan digelar kembali pada bulan April 2023 di Jakarta. Hal ini diumumkan oleh pihak promotor melalui akun resmi.
Berikut informasi detail tentang WayV Fanmeeting Phantom Tour di Jakarta berupa lokasi, tanggal, prakiraan harga tiket nonton :
Baca Juga: Jadwal Film Bioskop CGV Transmart Tegal Sabtu 18 Februari 2023 Tayang PARA BETINA PENGIKUT IBLIS
WayV Fanmeeting Tour Phantom in Jakarta akan diadakan pada Sabtu, 29 April 2023.
Untuk harga tiket Konser WayV Fanmeeting Tour Phantom in Jakarta ini belum diumumkan secara resmi oleh pihak promotor.
Dari informasi yang didapat, Konser ini akan dilaksanakan di ICE BSD, Kabupaten Tangerang.
Kemudian harga tiket WayV Fanmeeting Tour Phantom in Jakarta sendiri, jika dipatok dengan harga WayV Fanmeeting Tour Phantom di Manila dibandrol dengan harga tiket mulai dari Rp 900rb hingga Rp 3 juta.
Baca Juga: Lirik Lagu 'Low Low' - YangYang Ten WayV Terjemahan Bahasa Indonesia, Mini Album Phantom