Profil Frederika Alexis Cull, Juri Puteri Indonesia 2022, Pernah Bintangi Series Fenomenal “Layangan Putus”

- 25 Mei 2022, 22:12 WIB
Profil Frederika Alexis Cull, Juri Puteri Indonesia 2022
Profil Frederika Alexis Cull, Juri Puteri Indonesia 2022 /instagram @frederikacull

 

KABAR TEGAL - Berikut profil Frederika Alexis Cull, Puteri Indonesia 2019 yang akan menjadi salah satu juri di ajang final Puteri Indonesia 2022 pada 27 Mei 2022 mendatang.

Frederika Alexis Cull akan duduk sebagai juri di ajang malam final Puteri Indonesia 2022 bersama dengan Miss Universe 2021 Harnaaz Sandhu, Miss International 2019 Bint Sirethroon dan Miss Supranational 2021 Karla Guilfu.

Frederika Alexis Cull menjadi Puteri Indonesia pertama yang berhasil masuk dalam jajaran 10 besar pada gelaran Miss Universe 2019.

Baca Juga: Profil dan Biodata Puteri Indonesia Asal Papua Lengkap Beserta Foto dan Akun Instagramnya

Fred, adalah sapaan akrab wanita 22 tahun yang memiliki tinggi badan 171 cm ini sebelumnya merupakan wakil dari DKI Jakarta 1 dan berhasil memenangkan ajang Puteri Indonesia 2022 mengalahkan Jolene Marie dari Sulawesi Utara yang menjadi Runner Up 1 dan Jessica Fitriana asal Jawa Barat.

Frederika Alexis Cull memiliki keturunan Inggris dari ayahnya, sedangkan ibunya kelahiran Lampung. 

Frederika lahir dan menghabiskan masa kecilnya di Australia dan kemudian pindah ke Indonesia pada usia 7 tahun.

Baca Juga: Profil dan Biodata Puteri Indonesia Asal Kepulauan Maluku Lengkap Beserta Foto dan Akun Instagramnya

Frederika mengikuti kontes Puteri Indonesia 2019 mewakili DKI Jakarta 1 dan memenangkan ajang tersebut dengan membawa advokasi tentang pemerataan Akta Kelahiran bagi anak-anak di Jakarta. 

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x