Viral Video Kilat Disertai Petir dan Langit Merah di Kawasan Gunung Arjuno Welirang, Fenomena Apa?

- 14 Desember 2021, 19:35 WIB
Fenomena petir dan langit merah
Fenomena petir dan langit merah /Tangkapan layar TikTok/

KABAR TEGAL - Viral sebuah video fenomena petir dan langit berwarna merah dari kawasan Gunung Arjuno, yang diunggah di akun Tiktok @bondowosoexplorer pada Senin, 13 Desember 2021 malam.

Dalam video tersebut, terlihat jelas awan merah dengan kilatan petir ini berlangsung cukup lama.

“Fenomena Gunung Arjuno disertai kilat dan petir hari ini,” tulis akun tersebut.

Baca Juga: Tambah Lagi Penyanyi Tegalan, Mitha dengan Single Barunya Amit Amit Jabang Bayi: Ini Panggilan Hati

Video fenomena itu ramai diperbincangkan di media sosial. Banyak warganet khawatir dan berharap fenomena itu bukan bencana alam susulan erupsi Gunung Semeru.

BMKG Jawa Timur di akun sosial medianya BMKG Juanda @infobmkgjuanda pada Selasa 14 Desember 2021, memberikan penjelasan mengenai fenomena alam tersebut.

Koordinator BMKG Jawa Timur mengatakan, fenomena langit merah dan petir tersebut merupakan hal biasa.

Baca Juga: Nikita Mirzani Sebut Petisi Boikot Dirinya Bisa Melebihi 250 Juta Penduduk Indonesia

Menurutnya, awan merah itu salah satu fenomena Optik Atmosfer, warna kemerahan pada langit disebabkan oleh pembiasan cahaya matahari.

"Warna kemerahan itu disebabkan pembiasan cahaya matahari oleh partikel-partikel yang ada di atmosfer. Semakin rendah posisi matahari dari garis cakrawala maka semakin rendah cahaya merah yang dicapai," tulis Koordinator BMKG Jawa Timur Taufiq Hermawan pada 13 Desember 2021. 

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x