Kapolda Jateng Terima Penghargaan dari Komnas Perlindungan Anak

- 24 November 2021, 22:17 WIB
Kapolda Jateng terima Penghargaan dari Komnas Perlindungan Anak
Kapolda Jateng terima Penghargaan dari Komnas Perlindungan Anak /

KABAR TEGAL - Komisi Nasional Perlindungan Anak memberikan penghargaan kepada Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, Rabu 24 November 2021.

Sejumlah penghargaan yang diberikan antara lain atas sejumlah pengungkapan berbagai kasus human trafficking dan program aku sedulurmu yang dilaksanakan Polda Jateng.

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait mengatakan penghargaan diberikan karena Polda Jateng khususnya unit PPA Ditreskrimum dinilai sangat responsif dalam mengungkap kasus asusila terutama yang menimpa kalangan anak-anak. Perlindungan dan pelayanan terhadap korban juga dinilai amat baik sehingga hak-hak mereka terpenuhi.

Baca Juga: 5 Puisi Singkat Hari Guru Nasional 2021 Bikin Meleleh, Lantunkan Depan Kelas Sebagai Hadiah pada Gurumu

"Korban harus dilindungi bahkan isu tersebut bisa menjadi kesadaran publik," ujarnya.

Menurutnya, Komnas Perlindungan Anak mempunyai peran memberikan semangat dan saran dalam penegakan hukum yang dilakukan Polri. Komnas menilai kerja cepat kepolisian patut mendapatkan apresiasi.

"Komnas perlindungan anak mempunyai tugas membangun kemitraan strategis dalam penegakan hukum. Khususnya dalam tindak pidana yang melibatkan anak-anak," tuturnya.

Baca Juga: Mitigasi Bencana, Warga Bareng TNI dan Polri Bersihkan Saluran Air

Selain mengapresiasi penanganan human trafficking, Komnas Perlindungan Anak juga memberikan penghargaan kepada Kapolda atas perhatian yang diberikan pada anak-anak yatim piatu akibat covid19 yang diwujudkan lewat program Aku Sedulurmu.

Arist Merdeka menjelaskan, program Aku Sedulurmu merupakan cerminan visi dan misi Komnas Perlindungan Anak.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x