Setelah Aa Gym, Syekh Ali Jaber Juga Positif Covid-19

- 30 Desember 2020, 06:32 WIB
Foto tangkap layar video konfirmasi Syekh Ali Jaber
Foto tangkap layar video konfirmasi Syekh Ali Jaber /Instagram @yayasan.syekhalijaber/

KABAR TEGAL - Pendakwah Syekh Ali Saleh Mohammed Ali Jaber atau dikenal dengan Syekh Ali Jaber dilaporkan positif Covid-19. Kabar tersebut disampaikan akun media sosial Instagram Yayasan Syekh Ali Jaber, Selasa (29 Desember 2020).

"Mohon doa untuk kesembuhan guru kita @syekh.alijaber bahwasanya beliau terkonfirmasi positif Covid-19. Semoga beliau segera disembuhkan dan penyakitnya diangkat Allah Ta'ala," ujar akun Instagram tersebut.

Terkonfirmasinya Syekh Ali Jaber menambah panjang jajaran pendakwah yang terpapar virus Covid-19. Sebelumnya, Ustadz Yusuf Mansur dan KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym) juga mengumumkan positif terjangkit virus Corona.

Baca Juga: Sudah Jatuh Tertimpa Tangga, Kasus Chat Mesum Rizieq Shihab Berlanjut

Bahkan Ustadz Yusuf Mansur melalui akun Instagramnya, @Yusurfmansurnew, juga turut menggunggah kabar Syekh Ali Jaber positif Covid-19.

"Ayo kawan-kawan, doain guru-guru kita. Ini bertambah lagi. Tadi Aa Gym. Nyusul Ustaz Syafii Antonio. Sekarang, Syeikh Ali. Mohon doain," tulis Ustadz Yusuf Mansur, Selasa (29 Desember 2020).

"Dan jangan anggep remeh prokes yaaaa. Maskeran lah di mana-mana. Dan jangan yang laen. Terus rajin-rajin cuci tangan, hindarin kerumunan bener. Kalo enggak, makin panjang lagi Covidnya. Sebab enggak putus-putus mata rantainya," sambungnya.***

Editor: Lazarus Sandya Wella

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x