Rizal Ramli Sindir Jokowi, Masa Bayar Bunga Hutang Pakai Hutang Lagi

- 26 November 2020, 05:17 WIB
Rizal Ramli.
Rizal Ramli. /Tangkap layar channel YouTube Karni Ilyas Club.

KABAR TEGAL - Rizal Ramli mantan Menteri Koordinator (Menko) Maritim  kembali sindir Jokowi perihal utang negara Indonesia saat ini.

Tanpa tedeng aling-aling Rizal Ramli bertanya kepada Jokowi mau dibawa kemana negara ini

Bahkan Rizal Ramli berikan sindiran pedas untuk Jokowi bahwa untuk membayar bunga hutang saja harus berhutang.

Menurut Rizal Ramli, utang Indonesia saat ini sudah terlalu banyak dan berlebihan.

"Mas Jokowi, mau dibawa kemana RI? Surat utang bunganya semakin mahal. Untuk bayar bunga utang saja, harus ngutang lagi. Makin parah. Makanya mulai ganti strategi jadi “pengemis utang bilateral” dari satu negara ke negara lain, itupun dapatnya recehan, itu yg bikin ‘shock’," dikutip Portal Jember dari akun Twitter @RamliRizal.

Mas @jokowi, mau dibawa kemana RI ? Surat utang bunganya semakin mahal. Untuk bayar bunga utang saja, harus ngutang lagi. Makin parah. Makanya mulai ganti strategi jadi “pengemis utang bilateral” dari satu negara ke negara lain,, itupun dapatnya recehan ???? itu yg bikin ‘shock’— Dr. Rizal Ramli (@RamliRizal) November 20, 2020.

Memang seperti yang sudah diketahui Bank Indonesia (BI) per 17 November 2020 telah membeli Surat Berharga Negara (SBN) mencapai Rp342,52 T.

Menurut Gubernur BI Perry Warjiyo pembelian surat utang ini adalah demi mendorong pemulihan ekonomi nasional.

Baca Juga: Berikut Empat Fokus Utama Alokasi APBN 2021

Membengkaknya utang Indonesia saat ini, Jokowi sudah sering diingatkan Rizal Ramli agar bijaksana terhadap utang.

Tak jarang Rizal Ramli memberikan statement keras untuk pemerintahan Jokowi agar tak sembarangan soal utang.

"Sebelum ada corona kita sudah mengalami krisis," ucap Rizal Ramli saat diundang di ILC pada 22 april 2020.

Rizal Ramli menunjukkan data grafik penanganan corona bila pemerintah Jokowi cepat mengambil tindakan. Dalam penyampaiannya, Rizal menegaskan bahwa ekonomi Indonesia sudah berantakan sebelum datang pandemi coronavirus.***

Editor: Lazarus Sandya Wella

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x