Meriahkan Hari Bhayangkara ke 78, Polres Tegal Gelar Berbagai Lomba bagi Masyarakat Umum dan Personel

- 16 Juni 2024, 20:59 WIB
Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun saat pembukaan lomba futsal pelajar di Gor Indor Trisanja, Minggu, 16 Juni 2024.
Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun saat pembukaan lomba futsal pelajar di Gor Indor Trisanja, Minggu, 16 Juni 2024. /Dok. Humas Polres Tegal/

KABAR TEGAL - Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke 78, Polres Tegal menggelar berbagai perlombaan baik untuk masyarakat umum maupun personel Polres Tegal.

Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun disela sela pembukaan lomba futsal pelajar di Gor Indor Trisanja, Minggu, 16 Juni 2024, menyampaikan kegiatan ini disamping untuk memeriahkan hari Bhayangkara ke 78 juga sebagai bentuk kedekatan Polres Tegal dengan masyarakat.

"Kita menggelar berbagai perlombaan bagi masyarakat umum maupun personel Polres Tegal itu sendiri dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke 78 sekaligus sebagai bentuk kedekatan Polri dengan masyarakat," kata Kapolres Tegal.

Baca Juga: Hari Bhayangkara ke-78, Polres Tegal Berikan Pelayanan Kesehatan ke Masyarakat

Adapun perlombaan yang diadakan antara lain Menembak, sepak bola mini, olah TKP, adiministrasi penyidikan yang di peruntukan bagi personel

Selain itu, masih ada perlombaan lain yang bisa diikuti masyarakat umum misalnya : lomba foto grafi, lomba futsal pelajar, lomba PBB dam senam lantas, Lomba Badminton, Lomba Mancing, Musabaqah Tilawatil Quran serta Colorful Tesla Run 5k." terang Kapolres

Kapolres Tegal menambahkan selain perlombaan masih ada kegiatan lain seperti bakti sosial, donor darah dan masih banyak kegiatan lain nantinya.

Baca Juga: Peringati Hari Donor Darah Sedunia, PMI Kabupaten Tegal Gelar Donor Darah Masal di Slawi

"Kami berharap dengan adanya kegiatan ini semoga masyarakat bisa turut serta memeriahkan hari Bhayangkara ke 78 ini sehingga bisa terjalin baik hubungan antara masyatakat dengan Polres Tegal," pungkasnya.***

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah