Program PKW Dilaksanakan di Kota Tegal, Sasar Kawula Muda untuk Bekal Berwirausaha

- 1 Agustus 2023, 22:09 WIB
Kota Tegal mendapatkan program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) dari Kemendikbud Ristek RI
Kota Tegal mendapatkan program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) dari Kemendikbud Ristek RI /Sri Yatni/Kabar Tegal

KABAR TEGAL - Kota Tegal mendapatkan program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) dari Kemendikbud Ristek RI.

Program PKW tersebut dilaksanakan di PKBM Sakila Kerti dan LKP Sekar.

Secara resmi program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) Tahun 2023 Direktorat Kursus dan Pelatihan Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi, Kemendikbud Ristek RI, jenis ketrampilan Tata Rias Pengantin Solo Putri untuk LKP Sekar dan Sablon Digital untuk PKBM Sakila Kerti, dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal M Ismail Fahmi, Senin 31 Juli 2023 di Sekolah Laut TBM Sakila Kerti di Komplek Pantai Alam Indah.

Baca Juga: Gelapkan Puluhan Mobil Rental, Pria Asal Banyumas Ditangkap Polisi

Dalam sambutannya Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tegal, M Ismail Fahmi, meminta peserta program PKW PKBM Sakila Kerti dan LKP Sekar untuk bersungguh-sungguh dan disiplin dalam nengikuti kegiatan pembelajaran. 

“Mudah-mudahan selama mengikuti PKW, para peserta bisa melaksanakan dengan baik fokus pada pelatihan, sehingga hasil pelatihannya dapat diterapkan. Baik untuk bekal meningkatkan perekonomian keluarga ataupun membantu masyarakat sekitar," ucap M Ismail Fahmi.

M Ismail Fahmi juga menyampaikan terimakasih kepada Kemendikbud Ristek RI yang telah memberikan bantuan kepada masyarakat Kota Tegal melalui PKW untuk 51 peserta, yakni 26 peserta dari LKP Sekar dan 25 peserta dari PKBM Sakila Kerti.

Baca Juga: Informasi Besaran Dana BLT Siswa PIP Kemdikbud 2023, Cek Penerima PIP di pip.kemdikbud.go.id

Sementara itu, Pimpinan PKBM Sakila Kerti, Dr Yusqon mengatakan, peserta pelatihan sablon digital yang berjumlah 25 peserta, akan mengikuti pelatihan selama 50 hari.

Harapannya saat uji kompetensi, para peserta dapat menerapkan ilmunya, dan melaksanakan gelar karya, membuat dan mendesain kaos tegalan.

Halaman:

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x