Museum Situs Purbakala Semedo: Fosil Homo Erectus Ungkap Kehidupan 700 Ribu Tahun Lalu

- 26 Mei 2023, 15:58 WIB
Museum Situs Purbakala Semedo: Fosil Homo Erectus Ungkap Kehidupan 700 Ribu Tahun Lalu
Museum Situs Purbakala Semedo: Fosil Homo Erectus Ungkap Kehidupan 700 Ribu Tahun Lalu /Foto : Balai Arkeologi Provinsi DI Yogyakarta/

KABAR TEGAL – Museum Situs Purbakala Semedo menyimpan ribuan fosil dan artefak hasil peninggalan masa praaksara di tanah Semedo. Temuan yang paling populer yaitu fosil Homo erectus yang diperkirakan hidup sekitar 700 ribu tahun yang lalu.

Fosil fauna dan artefak ditemukan oleh Dakri, Sunardi, Duman, dan Ansori dari tahun 2005. Fosil fauna yang ditemukan seperti ikan hiu, moluska, kerang, kura-kura, kuda sungai, buaya sungai buaya rawa, dan masih banyak lagi.

Sementara dari jenis artefak berupa kapak genggam, kapak penetak, kapak perimbas, alat serpih, dan alat serut. Artefak tersebut merupakan kebudayaan zaman paleolithikum yang digunakan oleh manusia purba untuk berburu dan meramu.

Baca Juga: Ungkap Fakta Temuan di Museum Purbakala Semedo, Ternyata Tegal Dulunya Lautan

Penemuan Homo erectus

Kemudian tahun 2011 Dakri menemukan fragmen tengkorak Homo erectus. Temuan tersebut selanjutnya diiteliti oleh Badan Pelestarian Situs Manusia Purba (BPSMP) Sangiran. Hasil penelitian oleh BPSMP Sangiran menunjukkan bahwa fragmen tersebut adalah tengkorak manusia purba jenis homo erectus yang hidup sekitar 700 ribu tahun yang lalu, tepatnya pada masa pleistosen tengah.

Kedatangan Homo erectus ke Nusantara

Homo erectus yang ditemukan di Semedo diperkirakan berasal dari afrika. Hal ini karena para peneliti menggunakan teori out of Africa, dimana teori tersebut mengemukakan bahwa nenek moyang manusia Indonesia berasal dari Afrika.

Ada beberapa teori persebaran nenek moyang bangsa Indonesia, namun para peneliti sepakat menggunakan teori out of Africa karena manusia purba jenis Homo erectus paling banyak ditemukan di Afrika.

Baca Juga: Ramai Pro dan Kontra Pemugaran Makam Mbah Semedo Tegal, Begini Kondisinya Sekarang

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x