Antisipasi Tawuran, Polres Tegal Kota Gelar Sosialisasi Lewat Radio

- 28 Maret 2023, 18:04 WIB
Selain melaksanakan patroli wilayah di lokasi yang kerap menjadi ajang tawuran, Sat Samapta Polres Tegal Kota juga memaksimalkan patroli Cyber
Selain melaksanakan patroli wilayah di lokasi yang kerap menjadi ajang tawuran, Sat Samapta Polres Tegal Kota juga memaksimalkan patroli Cyber /Sri Yatni/

KABAR TEGAL - Selain melaksanakan patroli wilayah di lokasi yang kerap menjadi ajang tawuran, Sat Samapta Polres Tegal Kota juga memaksimalkan patroli Cyber.

Hal ini untuk memantau media sosial anak-anak muda, sebagai upaya pencegahan aksi tawuran. Demikian kata Kasat Samapta Polres Tegal Kota AKP Bambang Sridiartono saat mengisi talkshow bersama praktisi pendidikan tentang Upaya Pencegahan Tawuran dan Pentingnya Peran Tiga Komponen yakni Orang Tua, Guru dan Masyarakat di Radio Sebayu FM, Selasa 28 Maret 2023.

Menurut Kasat Samapta, Polres Tegal Kota akan terus berupaya mengantisipasi kejahatan jalanan yang saat ini tengah marak dan masih terus menyelidiki motif serta pemicunya.

Baca Juga: 5 Keutamaan Baca Al Qur'an di Bulan Suci Ramadhan, Pahala Semakin Berlipat Ganda Hingga Masuk Surga

"Kami dari Polres Tegal Kota akan terus mengintensifkan patroli wilayah termasuk patroli Cyber," ungkapnya.

Pasalnya, lanjut Kasat Samapta, dari hasil temuan di dunia maya, beberapa geng atau kelompok kerap saling janjian untuk tawuran. Bahkan saat tawuran justru menyiarkan langsung atau live streaming melalui media sosialnya.

AKP Bambang menjelaskan, bahwa untuk patroli wilayah dilaksnakan mulai pukul 00.00 WIB hingga pagi hari atau terbit matahari, dengan memfokuskan wilayah yang kerap menjadi arena tawuran.

Baca Juga: Muskab IX PMI Kabupaten Tegal, Iman Sisworo Kembali Terpilih jadi Ketua untuk Ketiga Kalinya

"Seperti Kecamatan Tegal Timur dari jalan Martoloyo, jalan Perintis Kemerdekaan, jalan Sumbodro dan jalan Werkudoro atau Pasar Langon. Kemudian di wilayah Kecamatan Tegal Selatan, seperti jalan Teuku Umar, wilayah Kalinyamat dan wilayah perbatasan terminal dengan wilayah Sumurpanggang," terang Kasat Samapta.

Halaman:

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x