Polres Tegal Beri Penghargaan untuk Anggota yang Berulangtahun dan 16 Personel Berprestasi

- 20 Maret 2023, 21:39 WIB
Polres Tegal gelar apel dan perayaan ulang tahun sederhana serta beri penghargaan kepada anggota berprestasi
Polres Tegal gelar apel dan perayaan ulang tahun sederhana serta beri penghargaan kepada anggota berprestasi /Sri Yatni/Kabar Tegal

KABAR TEGAL - Kegiatan apel pagi dan dilanjutkan pemberian reward serta perayaan ulang tahun sederhana anggota Polres Tegal dan diikuti 18 Polsek jajaran Polres Tegal digelar pada hari ini Senin, 20 Maret 2023 pukul 08.00 WIB sampai selesai.

Apel ini diikuti oleh anggota Polres Tegal dan 18 Polsek Jajaran Polres Tegal yaitu dari Adiwerna, Balapulang, Bojong, Bumijawa, Dukuhturi, Dukuhwaru, Jatinegara, Kedungbanteng, Kramat, Lebaksiu, Margasari, Pagerbarang, Pangkah, Slawi, Suradadi, Talang, Tarub dan Warureja.

Apel dipimpin oleh Anggota Polres Tegal dipimpin oleh Kapolres Tegal AKBP Mochammad Sajarod Zakun, S.H., S.I.K. dengan Komandan Apel Kasihumas Polres Tegal Ipda Untung Heru S.IP. selaku Piket Perwira Pengawas.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, dan Pisces Besok, 21 Maret 2023: Anda Menjadi Tempat Curhat

Peserta Apel Pagi Jam Pimpinan terdiri dari Gabungan Bagian, Satuan, Seksi dan SPKT Polres Tegal.

Pengucap Tribrata & Caturprasetya Bripda Dewa Anggota Bagops & Bripda Andriyan Anggota SPKT.

Daftar penerima reward 16 orang anggota Polres Tegal, dengan rincian sebagai berikut :

Baca Juga: Kecelakaan Mobil vs Truk di Tol Pemalang - Batang, Tewaskan Syabda Perkasa Atlet Bulu Tangkis Nasional


- 3 Anggota Seksi Humas Polres Tegal Bripka Agustinus Bs, Bripka Winara Setyo Permadi, Bripda Abel Hidayat sebagai Operator Quick Wins Presisi program III rangking pertama (1) capaian 100%, sebagai pengelola media aktif dan responsif sehingga mendapat verifikasi (centang biru) dari Instagram , sebagai Content Creator, Quick Respon pengaduan masyarakat di media sosial Polres Tegal, dan Aktif dalam melaksanakan patroli cyber di media sosial

- Bripka Andri Adi, S.H. Anggota Satsamapta selaku intruktur pelatihan samapta terbaik
- Bripka Yuniar Adhitya Anggota Sipropam selaku petugas bidang penyidikan dan pemberkasan Kode Etik Profesi Polri terbaik
- Bripda Firlana Zalman Anggota Sipropam selaku Juara 3 Perwakilan Prov Jateng Kejurnas Bola Tangan
- Bripda Rasita Widiya Astuti Anggota Bagren selaku operator peningkatan kinerja dan penyerapan anggaran
- Bripda Mierza Dwi Rizki, S.H. Anggota Sikeu selaku Operator Aplikasi digital SAKTI Keuangan terbaik Polres Tegal

Baca Juga: Tingkatkan Penanggulangan Bencana, Polres Tegal Kota Gelar Latihan SAR Gabungan

- Bripka Irwan Nofianto Harjatmo Bhabinkamtibmas Polsek Slawi atas kepekaan dan kepedulian sosial membantu mengupayakan warga disabilitas berupa identitas diri sehingga bisa terdaftar mendapatkan bantuan pemerintah
- 5 Anggota Polsek Margasari Aiptu Abdur Rohim, S.H., Aipda Aris Riyadi, S.H., Bripka  Aris Sunyarni, S.H., Bripka Heri Agus Kastanto, Bripka Darwono Efendi atas upaya menggagalkan aksi tawuran remaja di Desa Pakulaut Margasari ada 25 Februari 2023 (telah dirilis pada 8 Maret 2023)

- Bripka Saefurrohman, S.H., M.H., Bhabinkamtibmas Polsek Dukuhturi atas prestasi dalam menciptakan Situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Desa Sidakaton Kecamatan Dukuhturi dengan membuat inovasi berupa Pos Kamling Digital dan Pasar Malam Siber (Sidakaton Berkah).

Baca Juga: Gelar Rapat Kerja Tingkat Kota, Pokdarkamtibmas Kota Tegal siap dukung Tugas Polri

- Penda TK. I. Fery Agung Hidayat, A.Md. Kasium Polsek Kramat dedikasi dan loyalitas pelayanan administrasi umum

Kapolres mengakatan saat ini situasi kamtibmas kondusif di Kabupaten Tegal namun mesti tetap waspada dan akan mengusut tuntas kasus tawuran hingga ke akar-akarnya karena merusak generasi muda.

"Kita masih memiliki tugas memberantas tawuran sampai ke akar-akarnya, anggota satreskrim, bantu polsek-polsek untuk dapat mengusut tuntas kenalakan remaja, agar tidak terjadi lagi di Kabupaten Tegal," kata Kapolres Tegal.

Baca Juga: Tingkatkan Penanggulangan Bencana, Polres Tegal Kota Gelar Latihan SAR Gabungan

Kapolres juga menyampaikan persiapan untuk menyambut Pemilu 2024 mendatang.

"Persiapkan sebaik-baiknya seluruh aspek jelang tahun politik 2024, hindari pelanggaran-pelanggaran anggota yang dapat mencemari citra Polri, akan saya tindak tegas," tegasnya.

Acara perayaan ulang tahun beberapa anggota Polres Tegal dan pemberian penghargaan kepada anggota berprestasi ini diharapkan akan Menjalin kedekatan emosional antara unsur pimpinan dan anggota sehingga menciptakan suasana kekeluargaan pada lingkungan keluarga besar Polres Tegal.

Baca Juga: Borong Hasil Panen Telur, Dewi Aryani Bagikan Gratis untuk Masyarakat Desa Kedungkelor

Hal ini dapat memotivasi kekompakan dalam bertugas memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. ***

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x