42 Tahun Tinggal di Rumah Tak Layak Huni, Kini Mbah Sariah Miliki Rumah Baru Sumbangan Haji Gotsun dan 'SS'

- 21 November 2021, 11:11 WIB
Bedah rumah nenek Sariah yang di biayai oleh Jigo (haji ghotsun) sudah rampung 90 %.
Bedah rumah nenek Sariah yang di biayai oleh Jigo (haji ghotsun) sudah rampung 90 %. /

KABAR TEGAL - Paguyuban sedulur Slawi yang di komandani oleh Jigo (Haji Ghotsun) serta bapak Rosa Mulya Aji didampingi ketua Praja Mulyanto meninjau pengerjaan bedah rumah Mbah Sariah yang beralamat di RT 01 RW 03, Desa Tuwel, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal.

Karena pengerjaan hampir selesai, Jigo langsung menyerahkan rumah yang telah dibangun kepada Mbah Sariah Sabtu, 20 November 2021.

Dalam penyerahan rumah tersebut dilakukan pemotongan tumpeng serta mengadakan selamatan syukuran yang dihadiri oleh warga setempat. Tampak hadir, ketua RT, ketua RW serta kepala Desa Tuwel, Saeful Muslimin.

Baca Juga: Korban Dukun Pengganda Uang Bertambah Lagi, Ini Fakta Yang Diungkap Polres Magelang

Dalam sambutannya Haji Ghotsun menyampaikan, melalui program peduli sesama atau kegiatan sosial lainnya yang telah digagas oleh paguyuban Sedulur Slawi ini dalam rangka membantu meningkatkan kualitas hidup warga masyarakat yang benar-benar kurang mampu yang tinggal di rumah yang sangat tidak layak huni.

Dalam kesempatan yang sama Mbah Sariah mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan sumbangan. Mbah Sariah sebelumnya menempati rumah yang jauh dari kata layak selama 42 tahun. 

 "Terimakasih kepada bapak-bapak yang sudah peduli kepada saya. Semoga anda semua dimurahkan rejekinya, diberikan panjang umur, sekali lagi saya ucapkan banyak terimakasih. Alhamdulillah saya sekarang dapat menempati rumah yang jauh lebih baik," ungkapnya. 

Baca Juga: Kejam! Suami Siram Istri Air Keras Hingga Tewas Langsung Melarikan Diri

Tidak ketinggalan ucapan terimakasih disampaikan ketua praja Mulyanto kepada awak media yang telah memberikan informasi kepada publik sehingga postingan yang beredar di media sosial menggugah paguyuban Sedulur Slawi untuk saling membantu Mbah Sariah. 

Di tempat terpisah kepala desa Tuwel Saeful Muslimin didampingi ketua RT dan RW juga mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur, kepada awak media, kepada semua pihak yang sudah ikut berpartisipasi, sehingga dalam waktu yang singkat bedah rumah milik Mbah Sariah yang segera akan ditempati. ***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x