Kemendikbudristek Kembali Salurkan Kuota Belajar Kepada 21,29 Juta Pendidik dan Pesetra Didik

- 15 November 2021, 15:07 WIB
periode November kali ini Kemendikbudristek menyalurkan kuota data internat kepada 21,29 juta peserta didik dan tenaga pendidik seluruh Indonesia, yang telah terdaftar sebagai penerima subsidi/ kabar tegal
periode November kali ini Kemendikbudristek menyalurkan kuota data internat kepada 21,29 juta peserta didik dan tenaga pendidik seluruh Indonesia, yang telah terdaftar sebagai penerima subsidi/ kabar tegal /Marc Thele/Pixabay/ AmrThele

Kabar tegal - Senin, 15 November 2021 Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) kembali menyalurkan subsidi kuota data internet bagi pelajar dan tenaga pendidik.

Subsidi tersebut dikeluarkan untuk periode November 2021, pemerintah kembali mencairkan kuota data internet bertujuan untuk memudahkan akses pesetra didik dan tenaga pendidik untuk melaksanakan pembelajaran jarak jauh maupun tatap muka.

Dan untuk periode November kali ini Kemendikbudristek menyalurkan kuota data internat kepada 21,29 juta peserta didik dan tenaga pendidik seluruh Indonesia, yang telah terdaftar sebagai penerima subsidi.

Baca Juga: Link Live Streaming Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Malam Ini

Berikut jumlah dan data pesetra penerima bantuan subsidi kuota internet periode November 2021. Yang disampaikan oleh Mentri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Ndiem Anwar Makarim, di Jakarta.

906 ribu nomor bagi peserta didik tingkat PAUD, 6,8 juta peserta didik tingkat SD, 3,8 juta peserta didik tingkat SMP, 2,5 juta peserta didik tingkat SMA, 2,4 Juta peserta didik tingkat SMK, 41 ribu peserta didik SLB, 22 ribu peserta didik kesetaraan, 1,2 juta untuk tenaga pendidik guru, 3,2 juta mahasiswa akademik, 192 ribu untuk mahasiswa vokasi, 10 ribu untuk dosen akademik, dan 117 ribu dosen vokasi. tulis Nadiem, Jakarta pada Minggu, 14 November 2021.

Kuota belajar tersebut dapa digunakan untuk mengakses situs internet untuk media pembelajaran, dan aplikasi chat atau video untuk menunjang akses belajar dan mengajar peserta didik, dan tenaga pendidik.***

 

 

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x