Dilaporkan Langgar Prokes Ditengah PPKM Darurat, Empat Camat Jalani Pemeriksaan di Satreskrim Polres Tegal

- 2 Agustus 2021, 11:01 WIB
Empat camat diperiksa oleh tim penyidik Unit II Satreskrim Polres Tegal, terkait dugaan pelanggaran prokes
Empat camat diperiksa oleh tim penyidik Unit II Satreskrim Polres Tegal, terkait dugaan pelanggaran prokes /Kabar Tegal//Sandy

KABAR TEGAL - Kasus viral dugaan pelanggaran protokol kesehatan yang melibatkan kepala kantor Kecamatan di Kabupaten Tegal, memasuki babak baru. Senin (2 Agustus 2021) pagi, empat camat diperiksa oleh Unit II Satuan Reserse Kriminal Polres Tegal.

Empat camat tersebut diantaranya, Camat Slawi Wuryanto, Camat Tarub Sumiyati, Camat Bumijawa Susworo, dan Camat Lebaksiu Domiri.

Saat dimintai keterangan oleh awak media saat keluar ruang pemeriksaan, Camat Tarub Sumiyati belum memberikan penjelasan lebih lanjut terkait kronologi kejadian dan materi pemeriksaan.

Baca Juga: Foto Viral Camat Abaikan Prokes, Polisi akan Periksa 4 Camat Sebagai Saksi

"Terkait kronologi kejadian dan materi pemeriksaan nanti saja ya, ini kami masih menjalani pemeriksaan," jelas Sumiyati.

Untuk diketahui, kasus ini mencuat ketika masyarakat ramai membahas beredarnya foto dan video 15 camat yang tersebar di media sosial. Tampak dalam foto dan video tersebut, mereka foto bersama tanpa menggunakan masker. Bahkan dalam video yang beredar luas, beberapa diantaranya melakukan aktifitas mirip sedang berkaraoke.

Kejadian ini terjadi di kantor Kecamatan Slawi pada 24 Juli 2021, usai ke lima belas camat ini mengikuti rapat dengan Komisi I DPRD Kabupaten Tegal. 

Kapolres Tegal, AKBP Arie Prasetya Syafa'at dalam keterangannya (Sabtu, 1 Agustus 2021) menyebut pihaknya memeriksa perwakilan camat untuk dimintai keterangan sebagai saksi atas pelaporan salah seorang masyarakat berinisial JA.

Baca Juga: Foto dan Video Viral Camat di Kabupaten Tegal Abai Prokes, Dinilai Lukai Hati Rakyat

Dalam laporannya JA menyebut ada dugaan pelanggaran protokol kesehatan ditengah penerapan PPKM Darurat di Kabupaten Tegal.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x