Hujan Akan Turun di Wilayah Tegal Pada Sore Hari! Prakiraan Cuaca Tegal Hari Ini, Jumat 9 April 2021

- 9 April 2021, 07:38 WIB
Prakiraan cuaca di Wilayah Tegal dan sekitarnya, jumat 9 April 2021
Prakiraan cuaca di Wilayah Tegal dan sekitarnya, jumat 9 April 2021 /Pixabay

KABAR TEGAL - Bagi masyarakat daerah Tegal yang akan memulai aktivitas pada hari ini. ada baiknya melihat prakiraan cuaca di daerah Tegal terlebih dahulu sebelum memulai aktivitas.

Karena diperkirakan cuaca di daerah Tegal dan sekitarnya pada hari ini akan berawan dan pada sore diperkirakan hujan akan turun.

Berikut adalah prakiraan cuaca di Tegal pada hari jumat, 9 april 2021 yang dibuat khusus oleh tim Kabar Tegal.

Baca Juga: Turuh Harga! Mulai 9 April 2021, Rapid Test Antigen di Stasiun Jadi Rp85 Ribu

Pada pagi hari tepatnya pukul 07.00 WIB cuaca di Tegal diperkirakan akan berawan dengan suhu sekitar 28°C dengan tingkat kelembaban udara mencapai 85% dan kecepatan angin 10 km/jam yang mengarah dari arah Tenggara.

pada pukul 10.00 WIB cuaca diperkirakan akan berawan dengan suhu mencapai 29°C dan tingkat kelembaban udara sekitar 75% dengan kecepatan arah angin sekitar 20 km/jam yang mengarah dari arah barat.

sedangkan pada siang hari pukul 13.00 WIB diperkirakan cuaca di Tegal masih akan berawan dengan suhu mencapai 31°C dengan kelembaban udara hanya sekitar 65%.

Baca Juga: Titik dan Anaknya Rawat Ratusan Kucing Terlantar dari Jalanan Kota Tegal

Pada sore hari tepatnya pukul 16.00 WIB diperkirakan akan turun hujan di sebagian wilayah Tegal, dengan suhu sekitar 29°C dan kelembaban udara sebesar 70% dengan kecepatan angin mencapai 20 km/jam yang berasal dari arah barat.

HUjan ini akan berlanjut hingga malam hari tepatnya mulai pukul 19.00 WIB diperkirakan akan turun hujan dengan intensitas sedang di Tegal, dengan suhu sekitar 26°C dan kecepatan angina 19 km/jam yang berasal dari arah barat daya. sedangkan untuk tingkat kelembapan udara mencapai 75% sampai 85%.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x