Angin Kencang Sebabkan Atap Rumah Roboh di Desa Tuwel Kecamatan Bojong

- 26 Maret 2021, 18:29 WIB
Angin kencang mengakibatkan atap rumah roboh
Angin kencang mengakibatkan atap rumah roboh /Kabar Tegal/PMI Kab. Tegal

KABAR TEGAL - Seperti yang kita tahu bahwa saat ini cuaca di Indonesia khususnya daerah Tegal dan sekitarnya sering kali turun hujan disertai angin kencang.

Jumat (26 Maret 2021) akibat angin kencang, beberapa rumah warga di Desa Tuwel Kecamatan Bojong mengalami rusak pada bagian atap.

Kejadian naas ini menimpa 5 rumah warga yang berada di RT 3/RW 1, Desa Tuwel, Kecamatan Bojong. Rumah-rumah tersebut mengalami rusak ringan hingga berat.

Ditaksir kerugian akibat akibat angin kencang yang merusak atap rumah warga ini mencapai jutaan rupiah.

Kronologi kejadiannya sendiri terjadi pada hari Jumat 26 maret 2021, pada pukul 11.00 WIB terjadi hujan dengan intensitas ringan di Kecamatan Bojong.

Baca Juga: Setetes Darah untuk Kemanusiaan, Persit Kodim Tegal Gelar Baksos Donor Darah

Lalu beberapa menit kemudian tepatnya pada pukul 11.30 WIB, tiba-tiba saja ada angin kencang yang datang. Meskipun kejadian angin kencang tersebut hanya berlangsung selama beberapa menit, tepatnya pada pukul 11.45 WIB angin kencang tersebut sudah berhenti.

Namun angin kencang yang berlangsung singkat tersebut mampu menerbangkan beberapa atap rumah warga dan mengakibatkan kerusakan.

Saat ini ada beberapa warga yang rumahnya mengalami kerusakan akibat angin kencang Ini memutuskan untuk mengungsi ke rumah saudara terlebih dahulu.

Pada saat ini kejadian angin kencang yang membuat beberapa rumah warga di Desa Tuwel mengalami kerusakan sudah ditangani langsung oleh Polsek Bojong, Koramil Bojong, PMI Kabupaten Tegal, serta relawan BPBD.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x