'Menjerat Gusdur' Tema Bedah Buku PC GP Ansor Kota Tegal

- 17 Desember 2020, 13:50 WIB
Bedah Buku dihadiri Ketua PCNU Kota Tegal Abdal Hakim Tohari, Sekretaris PCNU Kota Tegal Muslih Dahlan, Ketua Komisi II DPRD Kota Tegal Anshori Faqih, Sekretaris Pemuda Pancasila Kota Tegal Gus Firdaus Muhtadi, Ketua Majelis MuhammadiNU Lutfi AN, Ketua Lakpesdam NU Kabupaten Tegal Syamsul Falah, PP Rijalul Ansor Gus Faqih.
Bedah Buku dihadiri Ketua PCNU Kota Tegal Abdal Hakim Tohari, Sekretaris PCNU Kota Tegal Muslih Dahlan, Ketua Komisi II DPRD Kota Tegal Anshori Faqih, Sekretaris Pemuda Pancasila Kota Tegal Gus Firdaus Muhtadi, Ketua Majelis MuhammadiNU Lutfi AN, Ketua Lakpesdam NU Kabupaten Tegal Syamsul Falah, PP Rijalul Ansor Gus Faqih. /

KABAR TEGAL – PC GP Ansor Kota Tegal menyelenggarakan Bedah Buku ‘Menjerat Gusdur’ di Gedung NU Kota Tegal, Rabu (16  Desember 2020) malam. Bedah Buku yang dipandu Gus Firman Hadi menghadirkan penulisnya langsung, Virdika Rizki Utama, dengan pembedah Edy Budiarso, penulis buku ‘Melawan Skenario Makar: Tragedi 8 Perwira Menengah Polri di Balik Kejatuhan Gus Dur’

Bedah Buku dihadiri Ketua PCNU Kota Tegal Abdal Hakim Tohari, Sekretaris PCNU Kota Tegal Muslih Dahlan, Ketua Komisi II DPRD Kota Tegal Anshori Faqih, Sekretaris Pemuda Pancasila Kota Tegal Gus Firdaus Muhtadi, Ketua Majelis MuhammadiNU Lutfi AN, Ketua Lakpesdam NU Kabupaten Tegal Syamsul Falah, PP Rijalul Ansor Gus Faqih.

Kemudian Badan Otonom NU Kota Tegal, Pemuda Katolik, serta tokoh dan berbagai kalangan yang mengagumi Gus Dur lainnya. Buku ‘Menjerat Gus Dur’ yang ditulis setebal 376 halaman terbilang merupakan buku yang cukup berani, karena mengungkap rencana penggulingan Gus Dur, termasuk dugaan keterlibatan elit-elit politik Jakarta dalam rencana tersebut.

Proses penulisan buku tersebut pun cukup panjang, berawal dari ketidaksengajaan Virdika Rizky Utama menemukan dokumen yang ternyata bersifat rahasia saat menjalani liputan. Penemuan tersebut ditindaklanjuti Virdika dengan melakukan validasi dan riset. Risiko menghampiri Virdika, ketika suatu ketika ada beberapa orang mendatangi rumahnya untuk menanyakan dokumen tersebut.

Kepada peserta Bedah Buku yang hadir, Virdika menyampaikan menulis buku ‘Menjerat Gus Dur’ sebagai bentuk tanggung jawab intelektual, sosial, dan moral sebagai Sarjana Jurusan Sejarah. Virdi ingin menelusuri sejarah pelengseran Gus Dur, bukan karena kedekatan emosional dengan NU, namun sebagai upaya pelurusan sejarah pelengseran Gus Dur.

“Dari pelusuran sejarah ini, yang paling penting saya pikir adalah pewarisan ingatan,” kata Virdi yang selain merupakan seorang jurnalis juga peneliti.

Edy Budiarso mengatakan telah berdiskusi dengan Virdika dua tahun lalu saat Virdika memegang naskah terkait intrik yang menjerat Gus Dur. Edy ketika itu berpesan agar dokumen tersebut disimpan dan diamankan. “Saya dekat sekali dengan peristiwa ini. 2001 saya masih menjadi wartawan Tempo. Nama-nama itu cukup familiar, pernah menjadi narasumber saya,” tutur Edy.

Ketua PC GP Ansor Kota Tegal Sarwo Edi mengatakan, Bedah Buku ini diselenggarakan sebagai rangkaian acara Haul Gus Dur di Bulan Gus Dur, Desember ini. PC GP Ansor Kota Tegal menyiapkan agenda selanjutnya yang akan digelar 26 Desember nanti Pagelaran Wayang Kebangsaan dengan Lakon SANTRI SUCI oleh dalang Ki Sengkek dari Tegal. “Semoga apa yang diterangkan bisa memperdalam wawasan berkaitan situasi di zaman Gus Dur,” ungkap Sarwo.

Ketua PCNU Kota Tegal Abdal Hakim Tohari menyampaikan apresiasi kepada PC GP Ansor Kota Tegal yang tetap bisa mengeluarkan terobosan di tengah pandemi dengan menggelar Bedah Buku, serta secara konsisten mengagendakan Haul Gus Dur. “Haul untuk mendoakan almarhum dan mengambil keteladanan, dalam hal ini Gus Dur sebagai Presiden,” jelas Abdal Hakim.

Halaman:

Editor: Dasuki Raswadi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah