Respek Babinsa Tonjong Kepada Anak Sekolah

- 21 Februari 2023, 20:15 WIB
Sertu Daryono, Babinsa Koramil 09 Tonjong Kodim 0713 Brebes bantu menyeberang jalan para pelajar
Sertu Daryono, Babinsa Koramil 09 Tonjong Kodim 0713 Brebes bantu menyeberang jalan para pelajar /Sri Yatni/

KABAR TEGAL - Sertu Daryono, Babinsa Koramil 09 Tonjong Kodim 0713 Brebes bantu menyeberang jalan para pelajar SDN 4 Tonjong, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Selasa, 21 Februari 2023.

Dikemukakan Hardian S.Pd, Guru SDN 4 Tonjong, bahwa pihaknya sangat mengapresiasi kepedulian itu, terlebih babinsa juga memberikan berbagai motivasi kepada para anak didiknya saat istirahat jalan sehat sejauh 2 kilometer.

“Terima kasih telah dibantu nyebrang jalan di depan Koramil Tonjong. Bantuan dan motivasi dari babinsa mewarnai kegiatan jalan sehat kali ini,” ujarnya.

Baca Juga: Puluhan Satpam Dinyatakan Lulus, Usai Mengikuti Pelatihan Gada Pratama di Kota Tegal

Sementara disampaikan Sertu Daryono, bahwa itu merupakan bentuk kepedulian terhadap keselamatan lalu-lintas.

Ia pun berharap kedepan para generasi penerus bangsa itu menjadi pribadi yang peka sehingga menjadi pemimpin yang unggul.***

Editor: Dessi Purbasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x