Antisipasi Aksi Terorisme, Polres Brebes Tingkatkan Pengamanan di Rumah Ibadah

- 30 Maret 2021, 06:05 WIB
Kabag Ops Polres Brebes AKP Yogi Prawira.
Kabag Ops Polres Brebes AKP Yogi Prawira. /Dok.Humas Polres Brebes/

KABAR TEGAL - Sebagai upaya mengantisipasi agar aksi terorisme seperti yang terjadi di depan gereja Katedral Makassar tidak terulang, Polres Brebes meningkatkan pengamanan di rumah ibadah di Wilayah Kabupaten Brebes.

Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto melalui Kabag Ops AKP Yogi Prawira mengatakan, pihaknya sudah memiliki protap mengenai pengamanan rumah ibadah, namun dengan adanya aksi bom di Makassar, pengamanan khususnya di Gereja bakal ditingkatkan.

“Dengan kejadian di Makasar, pasti kita akan meningkatkan koordinasi dan komunikasi dengan petugas dalam pengamanan di Gereja,” kata Yogi, Senin, 29 Maret 2021.

Baca Juga: Kode Redeem FF Terbaru yang Belum Digunakan Selasa 30 Maret 2021, Claim dan Dapatkan Hadiah Resmi Dari Garena

Selain di rumah ibadah, pengetatan pengamanan juga bakal dilakukan di mako Polres dan Polsek jajaran yang ada di wilayah Brebes.

“Sehingga sekecil apapun informasi atau hal yang dicurigai bisa kita antisipasi,” imbuhnya.

Sementara itu ditempat terpisah Kasubbag Humas AKP Harti menghimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang bijak bermedsos dan jangan terprovokasi atas kejadian di Gereja Katedral Makasar.

Baca Juga: Densus 88 Bersama Tim Gegana PMJ Temukan Rakitan Bom Aktif dan Bahan Baku Seberat 3,5 Kg di Condet

Lebih jauh ia pun mengimbau masyarakat untuk tidak takut, namun tetap meningkatkan kewaspadaan.

Halaman:

Editor: Dwi Prasetyo Asriyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x