Polres Brebes Bubarkan Aksi Damai Penolakan FPI di Depan Kantor Bupati Brebes

- 1 Desember 2020, 15:14 WIB
Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto saat meminta masyarakat yang menggelar aksi damai untuk membubarkan diri ke rumah masing-masing, Selasa (1/12).
Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto saat meminta masyarakat yang menggelar aksi damai untuk membubarkan diri ke rumah masing-masing, Selasa (1/12). /

KABAR TEGAL - Puluhan orang yang mengatas namakan Laskar Agung Macan Aji Nusantara Kabupaten Brebes menggelar aksi menolak adanya FPI dan Habib Rizieq Shibab di Halaman Kantor Setda Kabupaten Brebes, Selasa (1 Desember 2020).

Aksi tersebut dibubarkan Polres Brebes mengingat rentan pada penyebaran Covid-19.

Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto meminta langsung dengan persuasif masyarakat yang menggelar aksi damai untuk membubarkan diri ke rumah masing-masing. Setelah mendapatkan penjelasan dari Kapolres masyarakat langsung membubarkan diri dengan tertib.

Baca Juga: Sembuh Dari Covid-19 Tubuh Akan Kebal Dari Virus, Benarkah?

“Kami membubarkan kegiatan aksi damai ini sebab pengumpulan massa sangat rentan menyebarkan virus Covid-19,” kata Kapolres Brebes AKBP Gatot Yulianto.

Ia mengatakan penertiban tersebut tidak lepas dari realita bahwa akhir-akhir ini angka persebaran Covid-19 makin tinggi, khususnya di wilayah Jawa Tengah.

Baca Juga: Positif Covid-19, Anies Baswedan Tetap Bekerja Melalui Virtual

“Oleh karena itu, kami berupaya mencegah kerumunan semacam ini, sama-sama untuk menjaga sebab keselamatan masyarakat merupakan hukum tertinggi,” katanya.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x