Personil Polres Demak Bantu Warga Mudik yang Mengalami Mobil Mogok

- 30 April 2022, 12:50 WIB
Personel Polres Demak bantu warga mudik
Personel Polres Demak bantu warga mudik /Sri Yatni/

KABAR TEGAL -  Personel Polres Demak yang melaksanakan tugas di Pos Pelayanan Masjid Agung Demak membantu masyarakat yang mengalami mobil mogok di depan Pasar Bintoro 30 April 2022.

Seperti biasa personil pos pelayanan melaksanakan pengaturan lalulintas terutama pagi hari, arus lalu lintas dari kawasan pecinan - kracaan terjadi peningkatan.

Bripka Eko Purwanto SH dan Brigadir M Khoirul SH melakukan pengaturan arus lalulintas dan penyebrangan masyarakat di seputaran pertigaan Muslih.

Baca Juga: Akhirnya 233 Warga Pemilik Lahan Wadas Terima Ganti Untung Total Rp 335 Miliar

Awalnya arus lalu lintas terpantau lancar,selang beberapa waktu arus lalulintas terpantau tersendat kemudian Eko menyisir untuk mencari simpul penyebab kemacetan.

Kemudian di temukan sebuah mobil pick up yang mogok, tanpa berpikir panjang Eko mendorong mobil tersebut untuk dicarikan lokasi yang aman agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

Melihat seorang polisi yang mendorong mobil sendirian beberapa masyarakat juga langsung turun tangan ikut mendorong dan diarahkan ke halaman gereja pante kosta yang berada didepan Pasar Bintoro.

Baca Juga: Momen Mudik Lebaran, Polres Banjarnegara Buka Layanan Vaksin Bagi Pemudik di Operasi Ketupat Candi 2022

"Kami mengimbau kepada masyarakat untuk melakukan pengecekan terhadap kendaraan seperti rem, tekanan ban, roda dan air radiator termasuk bahan bakar agar tidak terjadi mogok dijalan." Kata Eko.

Waluyo (43) pemilik mobil yang mengalami mogok, mengucapkan terimakasih kepada petugas sehingga mobilnya bisa ditepikan ke tempat yang aman dan tidak mengganggu arus lalulintas.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x