Tema Met Gala 2022, “Gilded Glamour” Punya Makna Tersembunyi yang Berasal dari Buku Karya Mark Twain

- 5 Mei 2022, 10:53 WIB
Tampilan para publik figur di Met Gala 2022.
Tampilan para publik figur di Met Gala 2022. /Instagram/

KABAR TEGAL - Met Gala 2022 digelar di Museum of Art, New York, Amerika Serikat pada Senin 2 Mei 2022 waktu setempat dengan mengusung tema busana atau dresscode “Gilded Glamour”.

Tema Met Gala 2022, “Gilded Glamour” atau glamour dengan pakaian emas ternyata memiliki makna tertentu.

Menurut buku yang ditulis oleh Mark Twain,  yang berjudul The Gilded Age: A Tale of Today yang terbit pada tahun 1873, zaman Gilded merupakan sebuah periode saat kekayaan orang-orang Amerika Serikat meningkat sangat pesat pasca perang saudara.

Baca Juga: Rapper Anderson .Paak Bangga Disebut Mirip Pak Tarno sampai Ubah Foto Profil, Begini Katanya

Met Gala 2022 merupakan sebuah acara tahunan yang berisi penggalangan dana dan makan malam mewah yang dihadiri oleh para pesohor dunia.

Bukan orang sembarangan yang bisa ikut di acara Met Gala, melainkan mereka sudah diberikan undangan eksklusif oleh penyelenggara acara dan tiket masuknya seharga 350.000 dolar Amerika atau Rp 508 jutaan. 

Dalam acara Met Gala, para tamu undangan harus memakai pakaian dengan fashion terbaik mereka sesuai dengan tema yang diusung setiap tahunnya.

Baca Juga: SALIN KUNCI JAWABAN Tebak Kata Shopee Tantangan Harian dengan Huruf SANLUA 5 Mei 2022, Menangkan Hadiahnya!

Melenggang di Red Carpet, nantinya para artis, penyanyi, influencer sampai politikus yang mendapat undangan Met Gala kemudian akan dicecar oleh ratusan flash kamera yang memotret mereka.

Penghargaan untuk pakaian terbaik pun diperebutkan, bahkan pakaian terburuk pun ada. ***

Editor: Lazarus Sandya Wella

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x