Jangan Sampai Telat, Begini Cara Bayar Shopee Paylater Agar Tak Dikenakan Denda

- 7 Februari 2022, 10:41 WIB
Cara bayar shopee paylater
Cara bayar shopee paylater /shopee.co.id/

KABAR TEGAL - Shopee paylater wajib dibayar tagihannya sebelum jatuh tempo. Hal ini dimaksudkan agar anda tidak terkena denda. Sebagai pengguna, anda harus memahami cara membayar shopee paylater sebelum periode tagihan.

Shopee paylater ini adalah fasilitas pinjaman atau cicilan yang digunakan untuk belanja secara online di aplikasi Shopee. Metode pembayaran ini dapat digunakan oleh pengguna yang tidak memiliki biaya agar dapat berbelanja di aplikasi tersebut.

Berdasarkan laman resmi Shopee, besaran denda yang anda bayarkan adalah sebanyak 5 persen per bulan dari total tagihan apabila pengguna telat membayar tagihannya.

Baca Juga: Kartu Prakerja 2022 Gelombang 23 Kapan Dibuka? Ketahui Syarat Utama Tidak Boleh Terlewatkan

Selain itu pengguna juga akan mendapatkan pembatasan akses fungsi aplikasi Shopee, penggunaan voucher aplikasi Shopee, memengaruhi peringkat kredit di SLIK OJK, dan juga penagihan lapangan.

Cara membayar tagihan Shopee paylater sebenarnya sangatlah mudah. Pengguna bisa memilih pembayaran melalui atm, transfer bank, ataupun indomaret.

Berikut cara membayar tagihan Shopee paylater dengan mudah

  1. Buka aplikasi Shopee
  2. Pilih menu saya
  3. Pilih menu SPaylater
  4. Pilih bayar sekarang
  5. Pilih tagihan bulan ini
  6. Aplikasi akan memunculkan tagihan Shopee paylater lalu pilih bayar sekarang
  7. Pilih konfirmasi
  8. Pilih bayar sekarang
  9. Lakukan pembayaran sesuai dengan jumlah tagihan Shopee paylater dan metode pembayaran yang dipilih.

Baca Juga: Chord Gitar Buih Jadi Permadani dan Lirik Lagu by Zinidin Zidan, Tri Suaka dan Nabila Maharani

Pengguna juga bisa membayar tagihan Shopee paylater sebelum jatuh tempo. Caranya agak berbeda dengan metode pembayaran biasa.

Cara pembayaran Shopee paylater sebelum jatuh tempo 

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x