Pola Asuh Orang Tua Pengaruhi Kepribadian Anak, Jangan Jadi Orang Tua Toxic!

- 28 September 2021, 22:18 WIB
Ilustrasi pola asuh orang tua terhadap anak.
Ilustrasi pola asuh orang tua terhadap anak. /Pixabay/sasint/

KABAR TEGAL - Perkembangan anak sangat dipengaruhi oleh peran orang tua.

Peran orang tua sangat penting terhadap pola asuh anaknya. Karena sejatinya anak yang terlahir tidak dengan kepribadian baik atu buruk.

Mereka dibesarkan dan diasuh dengan cara tertentu yang pada akhirnya tercermin dalam perilaku mereka terhadap orang lain.

Baca Juga: 5 Tips Terbebas Dari Rasa Takut yang Berlebihan

Ketika berbicara anak dibesarkan oleh orang tua yang toxic atau dalam keluarga yang toxic, mereka mungkin tumbuh dengan karakter atau kepribadian yang berbeda. 

Ada ciri-ciri perilaku tertentu, garis-garis yang mungkin tidak selalu menggambarkan mereka sebagai baik atau buruk, tetapi mungkin mencerminkan lingkungan beracun tempat mereka dibesarkan.

Dikutip Kabar Tegal dari laman Times Of India berikut adalah tipe-tipe anak yang dibesarkan oleh orang tua atau keluarga yang toxic.

1. Sering mengganggu dan bermasalah

Dengan orang tua toxic di sekitar, hasil yang paling umum adalah anak yang beracun dan bermasalah, yang kehilangan jejak tujuan dan ambisinya dan memilih untuk berperilaku tidak baik. 

Kebanyakan anak-anak yang termasuk dalam kategori ini mengganggu, agresif dan defensif. Mereka tidak suka mendengarkan, tidak menaruh kepercayaan pada siapa pun dan kemungkinan besar mereka sendiri tidak akan dapat dipercaya. 

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella

Sumber: Times of India


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x