Maudy Ayunda Sandang Dua Gelar Sekaligus Setelah Lulus Stanford University

- 9 Juni 2021, 14:17 WIB
Maudy Ayunda lulus kuliah dari Stanford University/Gestiviani Azahra
Maudy Ayunda lulus kuliah dari Stanford University/Gestiviani Azahra /Instagram @maudyayunda/

KABAR TEGAL - Maudy Ayunda, aktris dan juga penyanyi Indonesia ini selain memiliki paras yang cantik dia juga wanita yang pintar.

Terbukti pada akhir tahun 2016 lalu, Maudy Ayunda bisa menyelesaikan kuliah di Universitas Oxford.

Maudy Ayunda lulus dari Oxford di jurusan Filosofi, Politik dan Ekonomi (PPE).

Baca Juga: Pelantikan Ketua dan Pengurus PHRI Kabupaten Tegal Periode 2021-2026

Jurusan Philosophy, Politics, and Economic (PPE)di Oxford University ini merupakan jurusan sulit dengan saringan masuk yang ketat.

Sempat bingung karena saat itu Maudy mendapatkan 2 undangan sekaligus dari Universitas ternama yaitu Stanford University dan Harvard University.

Akhirnya Ia memutuskan untuk melanjut S2 nya di Stanford University, karena Stanford University memiliki daya tarik lebih bagi Maudy.

Baca Juga: Disuntik Vaksin, Ketua Projo Sugirman: Projo Siap Bersinergi dengan Pemkab Atasi Pandemi

Dan tahun ini tanggal 9 juni 2021, Maudy Ayunda memposting di akun Instagramnya dengan caption "Aku sudah lulus!...". Menempuh pendidikan selama 2 tahun gelar S2 telah Maudy capai.

Dan hebatnya Maudy lulus dengan dua gelar yaitu Master Of Business Administration dan Bidang Pendidikan Stanford University.***

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x