Sinopsis 'Stand by Me Doraemon 2' Petualangan Nobita Menjelajahi Waktu

- 17 Februari 2021, 09:37 WIB
Stand by me 2.
Stand by me 2. //instagram.com/@cbipictures

KABAR TEGAL - "Stand by Me Doraemon 2" adalah film animasi Jepang (anime) 3D, dan sekuel dari "Stand By Me Doraemon" (2014). Seperti film pertamanya, sekuel kembali berfokus ke dua lakon utama serial anime legendaris ini, yaitu Nobi Nobita (Megumi Oohara) dan robot kucing Doraemon (Wasabi Mizuta).

Suatu hari, Nobita menemukan boneka beruang tua yang diberikan oleh mendiang neneknya. Nobita kemudian memutuskan untuk kembali ke masa lalu untuk menemui neneknya.

Nobita yang sudah berumur 7 tahun menemui sang nenek, dan mencoba mengabulkan permintaan darinya. Mulai dari melihat Nobita bersekolah, hingga melihat pernikahan dari Nobita. Tak ingin melihat sang nenek sedih, Nobita dan Doraemon mencoba berkelana menjelajah ruang dan waktu demi permintaan terakhir tersebut.

Baca Juga: 35 Ribu Pengungsi Korban Banjir di Subang dan Karawang Terima Ribuan Kotak Oranye

 

Namun, perjalanan keduanya ternyata tak berjalan lancar. Nobita dan Doraemon harus melalui banyak rintangan, termasuk kehadiran si Nobita Dewasa dari masa depan, yang juga tengah menghadapi masalah diri dan kehidupannya, dan mencoba kabur ke masa kecilnya.

Disutradarai dan ditulis oleh Ryuichi Yagi dan Takashi Yamazaki, "Stand by Me Doraemon 2" memiliki alur cerita yang didasari dari film "Doraemon: Obāchan no Omoide (Doraemon: A Grandmother’s Recollections)" dan "Doraemon: Boku no Umareta Hi (Doraemon: The Day When I Was Born)" yang rilis 21 tahun lalu.

Film "Doraemon: A Grandmother's Recollections" sendiri berdasarkan pada salah satu bab dari komik (manga) Doraemon volume keempat. Alur maju-mundur yang ditampilkan di "Stand by Me Doraemon 2" pun merupakan gabungan berbagai bab komiknya dan menjadi sebuah kisah yang berkesinambungan.

"Stand by Me Doraemon 2" sendiri dibuka dengan pemandangan kehidupan masa depan Nobita dan kawan-kawan, di mana mereka sudah menjadi pria dan wanita dewasa. Adegan awal menyebutkan bahwa Nobita akan menikahi teman masa kecilnya, Shizuka, di mana kisah cinta pertama mereka sudah pernah disinggung sebelumnya baik di komik maupun film animasinya dulu.

Salah satu poster film Stand By Me Doraemon 2.
Salah satu poster film Stand By Me Doraemon 2.

Halaman:

Editor: Lazarus Sandya Wella


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x